Bupati Benny Dwifa: Vaksinasi Berhubungan erat dengan Pembangunan Daerah Kedepan, Kesadaran Masyarakat Ikut Vaksin Terus Meningkat

SERAHKAN—Kapolres Sijunjung, AKBP Muhammad Ikhwan Lazuardi, Dandim 0310/SS Letkol inf Endik Hendrasandi dan Kajari Efendri Eka Saputra, SH. MH memberikan doorprize kepada pemenang undian bagi masyarakat yang ikut vaksin.

Kegiatan Sumdarsin di Sijunjung digelar di 14 titik yang tersebar pada delapan ke­camatan yang ada di Ka­bu­paten Sijunjung secara se­rentak, di­pusatkan di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Logas, Muaro Sijunjung pada Sabtu (30/10). Pelak­sanaan Sum­darsin di Sijunjung dinilai efektif untuk mengejar capaian vaksin. Bahkan melebihi target yang ditetapkan dari sebanyak 3.200 dan berhasil mencapai 7.072 orang yang ikut vaksin dalam sehari.

Bupati Sijunjung Benny Dwifa membuka kegiatan Sumbar Sadar Vaksin (Sumdarsin) di RTH Logas, Muaro Sijunjung, pada Sabtu (30/10).

Dengan jumlah tersebut capaian vaksin di Sijunjung hingga Sabtu (30/10) naik men­jadi 39,8% dosis I dan 21,3% vaksin dosis II atau sebanyak 73.623 masyarakat Kabupaten Sijunjung sudah divaksin, dan 39.833 yang sudah melakukan vaksin dosis II. Jumlah tersebut merupakan persentase dari total sasaran target vaksinasi di Kabupaten Sijunjung berjumlah 185.088 orang.

Bupati Sijunjung, Benny Dwi­fa Yuswir mengapresiasi pelak­sanaan Sumdarsin. “Ke­giatan Sumdarsin ini sebagai upaya untuk percepatan vaksin kepada masyarakat kita di Sijun­jung. Alhamdulillah ma­syarakat begitu antusias untuk mengi­kutinya. Kita berusaha agar capaian  vaksinasi di Sijunjung bisa mencapai angka 70% pada Desember nanti,” tutur Benny Dwifa.

Bupati juga menekankan bahwa, vaksin aman dan halal sehingga masyarakat tidak perlu khawatir. “Vaksin ini demi kebai­kan kita bersama, mem­bentuk kekeba­lan kelompok (herd immunity) di tengah masyarakat dari penye­baran Covid-19 dan demi keseha­tan kita bersama. Vaksin aman dan halal,” tegas Bupati Sijunjung.

Dikatakannya, vaksin ber­hubungan erat dengan p­e­lak­sanaan pembangunan da­erah. “Kita sudah merasakan ba­nya­k­nya kegiatan pemba­ngunan dan aktivitas sosial yang terganggu akibat Pandemi Co­vid-19 me­landa. Tentunya kita tidak ingin kondisi seperti itu berlanjut, karena masih banyak kegiatan pem­bangunan yang harus kita lakukan demi ke­majuan Sijunjung yang kita cintai,” sebut Benny.

Masyarakat yang ikut vak­sin juga berkesempatan men­dapatkan hadiah melalui un­dian. Hadiah yang disediakan pun beragam seperti, kulkas, mesin cuci, tv, sepeda gunung hingga sepeda motor Honda.

Kegiatan itu juga dihadiri Kapolres Sijunjung AKBP Mu­hammad Ikhwan Lazuardi, Dan­dim 0310/SS Letkol Inf Endik Hendrasandi, Kajari Efendri Eka Saputra dan unsur Forkopimda lainnya. Wakil Rektor II Unand, Prof Dr. Wirsma Arief, Sp. Bk. Onk, Sekretaris Daerah Kabupaten Sijunjung, Zefnihan, Ketua TP-PKK Sijunjung, Ny. Riri Benny Dwifa dan jajaran OPD di Pem­kab Sijunjung.

Pemkab Sijunjung juga be­ker­jasama dengan berbagai pihak untuk menambah vak­sinator diantaranya dengan Rumah Sakit Universitas An­dalas, Polres Sijunjung, Kodim 0310/SS dan pihak lainnya untuk mensukseskan kegiatan Sum­darsin. (ndo)

Exit mobile version