Dengar Tembakan, Pelaku Jambret Terjatuh

PADANG, METRO – Tidak sadar gerak geriknya telah diintai, seorang pelaku jambret ditangkap Tim Opsnal Satreskrim Polresta Padang saat melakukan aksinya merampas tas korbannya di Jalan Tarandam III, Kecamatan Padang Timur pada Senin malam (12/8) sekitar pukul 18.00 WIB.
Sebelum ditangkap, pelaku jambret Rivaldo Fajri (19) pengangguran warga Komplek Taruko I Blok AB 17 Rt 004 RW 010, Kelurahan Korong Gadang, Kecamatan Kuranji, itu sempat berusaha kabur dengan tancap gas sepeda motor yang digunakannya. Namun, polisi yang mengejarnya membuat pelaku bias dihadang dan dengan mudah ditangkap.
Korban Sahyan Ali (33) warga Lubeg mengatakan ketika itu ia sedang mengendarai motor bebek miliknya, hendak pulang ke arah Kecamatan Lubugbegalung. Sesampai di Jalan Tarandam, tiba-tiba ada dua orang pelaku yang juga mengendarai sepeda motor langsung mengambil tas miliknya.
“Saya langsung berteriak dan saat itu juga terdengar suara letusan senjata api. Saya melihat polisi mengejar dan kedua pelaku terjatuh. Satu pelaku saya lihat berhasil ditangkap polisi, sementara satu pelaku lagi kabur ke perumahan penduduk hingga menghilang,” ujarnya.
Sementara itu, Kasat Reskrim Polresta Padang AKP Edriyan Wiguna mengatakan, pelaku sudah diintai oleh anggota Tim Opsnal yang akan menangkapnya. Ketika akan ditangkap ia pun melakukan aksi jambret, dengan mudah pihaknya pun berhasil menangkap pelaku.
“Pelaku tidak sadar kalau ia telah diintai, dan akan menangkapanya. Tapi, pelaku masih sempatnya melakukan jambret. Temannya kabur. Tapi kita akan terus melakukan pencarian dan memburu rekannya yang kabur. Barang bukti sudah kita sita tas korban dan uang ratusan ribu,” pungkasnya. (r)

Exit mobile version