PADANG, METRO–Satu rumah bertingkat yang berada di kawasan padat perkumiman penduduk di Jalan Rambai, Kelurahan Purus, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, mengalami kebakaran, Senin, (22/7) sekitar pukul 07.40 WIB. Tragisnya, penghuni rumah mengalami luka bakar saat ingin menyelamatkan diri.
Korban yang mengalami luka bakar diketahui bernama Syafril (65) langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis. Sementara, petugas Damakr baru bisa memadamkan api yang membakar rumah itu setelah berjibaku selama satu jam.
Kepala bidang (Kabid) Operasional Damkar Kota Padang, Rinaldi mengatakan kejadian tersebut dilaporkan ke Damkar oleh salah seorang warga yang menyaksikan peristiwa kebakaran di kawasan itu.
“Kejadian dilaporkan oleh seorang saksi bernama Erlinda (55). Saksi melihat api dari dalam rumah dan melaporkannya ke Damkar,” katanya.
Menurut penuturan saksi kepada Rinaldi, mengatakan bahwa dia melihat asap hitam menggumpal dari lantai dua rumah yang disertai dengan api yang makin membesar.
“Rumah tersebut milik Zahirma (51), dan objek yang mengalami kerusakan berat adalah satu kamar di rumah tersebut. Dalam kejadian kebakaran itu, satu orang penghuni rumah mengalami luka bakar,” ujar Rinaldi.
Hanya saja, Rinaldi tidak menjelaskan secara rinci terkait kondisi yang dialami oleh pria lanjut usia (lansia) tersebut. Untuk memadamkan api, Dinas Damkar Kota Padang mengerahkan tujuh armada dengan melibatkan 70 personel dari Pleton C.
“Sementara itu, kerugian akibat peristiwa tersebut di taksir mencapai Rp 500 juta. Kondisi lokasi berada di kawasan padat penduduk sehingga kami harus me ngerahkan banyak armada agar proses pemadaman bisa maksimal dan mencegah kebakaran meluas,” tukasnya. (brm)