Beri Sinyal Tak Mau Berduet, Kaesang: Pak Anies Sama Saya Beda

DIWAWANCARAI— Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep saat diwawancarai wartawan di Masjid Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jalan Kramat, Jakarta Pusat.

JAKARTA, METRO–Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep memberikan sinyal tidak mau berduet dengan mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pada Pilkada Jakarta 2024. Kaesang menya­takan bahwa dirinya berbeda dengan Anies Baswedan.

“Sekedar info aja ya buat teman-teman semua dan saya kira sudah tahu, Pak Anies sama saya kan beda,” kata Kaesang di Masjid Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jalan Kramat, Jakarta Pu­sat, Jumat (21/6).

Meski demikian, Kae­sang tidak menjelaskan lagi maksud pernyataannya ber­beda dengan Anies. Dia juga me­ngakui belum per­nah ber­komunikasi dengan Anies soal Pilgub Jakar­ta.”Selama ini belum ada ko­munikasi,” ucap Kaesang.

Lebih lanjut, Kaesang me­ngatakan dirinya sebe­narnya tidak masalah men­dapatkan dukungan dari sejumlah partai politik sebagai cawagub. Terpen­ting, punya etos kerja un­tuk masyarakat Jakarta.

“Ya, selama memang didukung oleh partai-par­tai, ya nggak masalah juga. Kan yang sebenarnya itu kita nggak hanya punya popularitas, nggak hanya punya elektabilitas, tapi yang penting etos kerja untuk masyarakat Jakarta yang lebih penting,” pung­kas Kaesang.

Siap Terima Pinangan Gerindra jadi Cagub Jakarta

Selain itu, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Panga­rep siap menerima pina­ngan Partai Gerindra seba­gai calon gubernur Jakar­ta. Pernyataan Kaesang itu merespons Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Ha­biburokhman. Habib me­nyebut putra bungsu Pre­siden Joko Widodo itu ma­suk opsi calon gubernur Jakarta dari Gerindra.

“Selama memang di­dukung oleh partai-partai, ya enggak masalah juga,” kata Kaesang saat ditemui di Kantor Pengurus Wila­yah Muhammadiyah Ja­karta, Jumat (21/6).

Kaesang mengatakan modal maju menjadi guber­nur Jakarta tak cukup ha­nya popularitas dan elekta­bili­tas. Menurutnya, perlu sosok dengan etos kerja baik untuk masyarakat Jakarta.

“Indonesia ini negara besar ya, tidak cuma Jakar­ta saja. Selama memang didukung oleh partai-par­tai, ya nggak masalah ju­ga,” tukas Kaesang. (jpg)

Exit mobile version