Tingkatkan Kinerja, Bawaslu Padang Gelar Pelatihan Kapasitas Panwascam

PELATIHAN KAPASITAS— Pelatihan kapasitas Panwas Kecamatan yang digelar Bawaslu Kota Padang di HW Hotel, Kamis (8/8).

PADANG, METRO–Bawaslu Kota Padang meng­gelar pelatihan kapasitas Panwas Kecamatan di HW Hotel, Kamis (8/8). Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja terhadap individu maupun instansi di bidang pengelolaan keuangan bagi Pan­was Kecamatan.

Ketua Bawaslu Kota Padang yang diwakili oleh Kordiv Hukum dan Penyelesaian Sengketa, Rah­mad Ramli membuka kegiatan ini.

Rahmad Ramli meng­ungkap­kan, anggaran Pilkada kota Padang tahun ini merupakan anggaran hibah yang diberikan oleh Pemko Padang senilai Rp10,7 milliar.

“Bawaslu Kota Padang telah diberikan anggaran hibah oleh Pemko Padang, dengan nilai se­besar Rp10 milliar 775 juta rupiah, yang sudah diserahkan dalam rangka menyukseskan pilkada 2024 ini,” ujar Rahmad dalam keterangannya.

Ia menjelaskan, bahwa dalam pengelolaan anggaran yang sudah tersedia tersebut, tentunya harus mengikuti prinsip-prinsip dan aturan yang telah ditentukan. Hal ini agar penggunaan menjadi efek­tif dan efisien.

Apabila tidak mengikuti aturan dan ketentuan yang berlaku, te­rang Rahmad, tentunya akan ada sanksi hukum yang berlaku.

“Kalau prinsip dan aturan pengelolaan keuangan tidak sesuai dilaksanakan dengan peraturan dan ketentuan perundangan-un­dangan, tentu ada konsekuensi hu­  kum yang akan berlaku,” beber Ramli.

Plt Kepala Sekretariat Bawaslu Kota Padang, Hengky Eka Putra mengharapkan pelatihan yang dilaksanakan kali ini agar dapat saling bersinergi dalam me­ma­hami aturan pengelolaan ke­ua­ngan mulai dari Bawaslu Kota Pa­dang hingga jajaran tingkat ke­camatan di Kota Padang.

“Dengan adanya pemahaman dan saling bersinergi terhadap aturan yang berlaku tersebut, kawan-kawan di kecamatan akan lebih siap dalam kebutuhan do­kumen-dokumen yang sesuai dengan ketentuan dan aturan yang berlaku apabila terjadi pe­merik­saan yang diperlukan,” tutur Heng­ky. (fer)

 

Exit mobile version