Lebih jauh Jasyanto menambahkan dengan menggalang potensi alumni nantinya akan mendorong sekolah untuk meningkatkan kompetensi serta dukungan bagi siswa untuk berprestasi.
“ Nantinya aka nada usulan program dan kegiatan yang akan bermanfaat bagi sesama alumni, sekolah dan kota Sawahlunto,” harapnya.
Plt Kepala Sekolah SMAN 1 Sawahlunto Agus Harjanto sangat apresiasi digelarnya Munas Ika SMANSA Sawahlunto di Jakarta itu dengan harapan kegiatan ini akan sangat bermanfaat bagi almamater sekolah. “ Tak hanya dorongan motivasi serta bantuan dari Ikasma Sawahlunto sangat memiliki arti penting buat kemajuan sekolah kedepan,” pungkasnya. (pin)