Bawa OPD Kunker, Bupati Limapuluh Kota Minta Lahirkan Inovasi

SAMBUT—Bupati Safaruddin saat kunker ke Sidoarjo, Jawa Timur disambut Wakil Bupati.

LIMAPULUH KOTA, METRO–Bupati Limapuluh Kota Safaruddin tantang kepala perangkat daerah  untuk segera melahirkan inovasi untuk meningkatkan daya saing daerah.  Kebutuhan novasi daerah dirasa mendesak mengingat masih rendahnya indek inovasi daerah Limapuluh Kota. Hal ini sangat penting untuk melahirkan layanan publik yang efektif dan efisien. Diharapkan lahirnya  inovasi daerah akan mengefetifkan perencanaan, tata kelola pemerintahan, pelayanan publik yang efisien, transparan dan akuntabel untuk mendukung akselerasi pertumbuhan ekonomi dan wilayah yang berdampak kepada kesejahteraan masyarakat.

Tantangan kepada para kepala perangkat daerah itu diungkapkan  Bupati Safaruddin setelah  men­dalami ekpos berbagai  inovasi daerah pada  kunjungan kerja (kunker) ke Pemerintah Kabupaten Sidoarjo dan Pemerintah Kota Surabaya.

Dalam kunker Bupati Safarudidin membawa sejumlah kepala perangkat daerah diantaranya Pelaksana Tugas Kepala Bapelitbang Aimel Nazra, Kepala BKPSDM Aneta Budi Putra, Ketua TP – PKK Nevi Safaruddin, Kepala Dinas Perdagangan, Koperasi dan UKM Ayu Mitria,  Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Devi Kusmira serta Kepala Dinas Kominfo Eki H. Purnama.

Turut serta sejumlah sekretaris perangkat daerah, Adrian Wahyudi dari DPMPTSP, Yon Agusra dari Dinas Kesbang Linmas, Win Hari Endi, Indra Suriani dari Distanhortbun. Dalam kunker ke Pemkab Sidoarjo, Bupati diterima langsung oleh  Wakil Bupati Sidoarjo Subandi didampingi Asisten III Achmad Zaini, Kepala Bappeda Herry Susanto didampingi sejumlah kepala perangkat daerah Pemkab Sidoarjo.

“Terus terang Limapuluh Kota dalam kunjungan kerja ini akan menyerap ilmu dari Pemkab Sidoarjo sebanyak-banyaknya sekaligus mengajukan diri untuk kerja sama inovasi secara luas dengan Sidoarjo,” ucap Bupati Safaruddin di depan Wabup Subandi.

“Kita tak bisa menunggu lebih lama, untuk lahirnya inovasi-inovasi dalam menjawab kebutuhan masyarakat yang makin kompleks dan beragam, kita inginkan masing-masing perangkat daerah mela­hirkan satu inovasi,” ujar Bupati Safaruddin di Pendopo Delta Wibawa Pemkab Sidoarjo, Jawa Timur. (uus)

Exit mobile version