Pindah Tugas, Kepala LPKA Tanjung Pati Ucapkan Terima Kasih

SAMBUTAN— Plt. Kepala LPKA Tanjung Pati yang baru saat menyampaikan sepatah kata.

LIMAPULUH KOTA, METRO–Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) meng­gelar Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kepala di Lembaga yang sebe­lumnya dijabat Ronald He­ru Praptama, SH. MH kepada Mubasirudin, SH yang sebelumnya menjabat Kepala Bidang (Kabid) Keamanan di Kantor Wila­yah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Ba­rat.

Ronald yang sebelumnya menjabat selama 1 tahun 6 enam bulan itu akan pindah tugas ke LAPAS Kelas II Sekayu Su­matera Selatan. Ditempat baru, pria berusia 46 tahun asal Yogyakarta itu dipercaya sebagai Kepala Lembaga Permasyarakatan. Meskipun pindah tugas ke Palembang, ternyata dae­rah yang terkenal dengan makanan khasnya mpek-mpek itu bukanlah tempat asing bagi Ronald, ia sebelumnya lama bertugas di Lapas Kelas I Palembang. Jadi Palembang iba­rat pulang kampung bagi Suami tercinta dari Nurma itu. Di Sekayu, Ronald sebelumnya pernah menjabat sebagai Kepala Pe­ngamanan Lembaga Permasyarakatan (KPLP).

Serahterima jabatan dari Ronald Heru Praptama kepada Plt. kepala LPKA, Mubasirudin, SH digelar Jumat (17/12) di Aula LPKA Tanjung Pati Kawasan Ketinggian Kecamatan Harau. Selain dihadiri Bupati Limapuluh Kota yang diwakili Asisten 3, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Limapuluh Ko­ta, Indrawati Munir, juga hadir Kapolres, Dandim 0306/50 Kota, Kalapas Pa­yakumbuh, Kalapas Suliki serta sejumlah kepala OPD.

Ronald Heru Praptama saat memberikan kata perpisahan, mengatakan bahwa sukses selama me­mim­pin Lembaga yang dulu bernama LAPAS Tanjung Pati dan Lapas Perempuan dan Anak itu tidak terlepas dari duku­ngan dari puluhan pegawai di LPKA, masya­rakat dan Pemerintah Dae­rah, termasuk mitra kerja. Ia berharap dukungan tersebut tetap diberikan kepada pelanjutnya.

“Terima kasih atas du­kungan yang diberikan oleh semua pihak kepada kami selama ini, suksek yang kami raih selama menjalankan amanah sebagai kepala LPKA tidak terlepas dari dukungan berbagai pihak, baik dari pegawai, masyarakat mau­­pun mitra kerja kami di daerah ini,” sebut Pria yang pernah bertugas di Medan Sumatera Utara itu.

Ronald berharap dukungan yang sama tetap diberikan kepada pimpinan/plt. Kepala LPKA, sehingga proses pembinaan di lembaga yang kini ha­nya menampung anak-anak itu bisa berjalan de­ngan baik.

Sementara Plt. Kepala LPKA Tanjung Pati, Mubasirudin, SH saat memberikan sambutan, berharap dukungan yang sama te­tap diberikan oleh ber­bagai pihak kepada dirinya sebagai pelaksana tugas kepala LPKA.

“Kami mohon duku­ngan dan kerjasama yang selama ini diberikan oleh berbagai pihak kepada kepala LPKA sebelumnya tetap diberikan kepada kami, pihak yang selama ini peduli terhadap LPKA kami harapkan tetap mendukung upaya pembinaan yang akan kami lakukan,” sebut Mubasirudin.

Kasi Registrasi dan Klasifikasi, Agusman yang mewakili pegawai LPKA Tanjung Pati saat memberikan kata sambutan, mengaku kehilangan de­ngan pindah tugasnya Ronald Heru Praptama ke Lapas Kelas II Sekayu, sebab Ronald selama ini dikenal sebagai pemimpin yang mengayomi dan dekat dengan warga binaan dan pegawai LPKA.

“Kami merasa kehilangan dengan pindah tugasnya pak Ronald, beliau pemimpin yang baik, me­ngayomi. Semoga kedepannya beliau lebih suk­se,” ucap Agusman diamini Hendri, Humas LPKA serta puluhan pegawai lainnya.

Kakanwil Kementerian Hukum dan HAM yang diwakili Kabag Umum, Syar­pawi mengapresiasi atas prestasi dan kerja keras Ronal Heru Praptama selama melakukan penga­b­dian sebagai kepala LPKA, ia berharap kedepan Ro­nald bisa lebih sukses ditempat baru. Sementara kepada Plt. Kepala LPKA, Syarpawi berharap melanjutkan apa-apa yang baik yang telah di­kerjakan oleh kepala LPKA sebelumnya.

“Semoga pak Ronald bisa lebih sukses kedepannya, terima kasih atas dedikasi dan pengabdian selama ini. Kepada Plt Kepala LPKA tetap lanjutkan apa yang baik yang telah dikerjakan selama ini oleh kepala LPKA yang pindah tugas. Tetap jalin kerjasama dan koordinasi dengan berbagai pihak,” ucapnya.  Kegiatan Serah Terima Jabatan tersebut juga diisi dengan penyerahan kenang-kenangan dan penampilan kesenian oleh pegawai LPKA Tanjung Pati. (uus)

Exit mobile version