LIMAPULUHKOTA, METRO – Meski dibombardir hujan mengguyur, namun semangat para masyarakat Limapuluhkota dan Payakumbuh untuk menyaksikan langsung ceramah agama Ustaz Abdul Somad tetap menggebu. Buktinya kemarin, saat memberikan ceramah di Masjid Al Muttaqin Tanjuang Pauah, dan Lapangan sepakbola Nagari Muna, Bukit Barisan berlangsung sukes.
”Alhamdulillah kegiatan tausyiah lancar, Polres Payakumbuh dan Limapuluhkota sudah mengerahkan personel,” ujar Kapolres Limapuluhkota AKBP Hars Hadis.
Kapolres Payakumbuh AKBP Endrastiawan, S menyebut, bahwa mengerahkan sebanyak 300 personel untuk pengamanan jalannya ceramah agama ustad kondang sejuta viewer Abdul Somad, di Masjid Al-Muttaqin, Kelurahan Tanjuang Pauh, Kecamatan Payakumbuh Barat, Selasa (16/10) sekitar Pukul 19.00 Wib.
”Kita kerahkan sebanyak 300 personel amankan jalannya ceramah agama Ustaz Abdul Somad,” sebut Kapolres AKBP Endrastiawan, S usai acara memberikan motivasi di aula Polres setempat, Selasa (16/10) pagi.
Sementara itu Kasat Pol PP dan Damkar Kota Payakumbuh, Devitra akan mengerjakan 48 orang personilnya untuk kegiatan ceramah agama ustad Abdul Somad di Tanjuang Pauh. Dirinya menyebut, personil nanti akan ditempatkan di lokasi penginapan Abdul Somad, rumah Wawako Jalan Pahlawan, dan lokasi acara di Masjid Al-Muttaqin.
“Kita mengerahkan 48 orang personil yang akan mengamankan kegiatan. Nanti personil ini akan ditempatkan dibeberapa lokasi seperti penginapan, rumah Wawako dan lokasi acara. Sehingga kita harapkan acara berjalan berjalan lancar, aman dan tertib,” harap Kasat. (us)
Komentar