Pemko Bukittinggi Gelar Pasar Murah Minyak Goreng, Dijual Rp14 Ribu/Liter

OPERASI PASAR— Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Bukittinggi menggelar operasi pasar murah untuk minyak goreng dengan harga terjangkau.

BUKITTINGGI, METRO–Pemko Bukittinggi melalui Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan bekerjasama dengan PT. Wira Inno Mas (Musim Mas Group) meng­gelar operasi pasar murah untuk minyak goreng dengan harga terjangkau. Operasi ini dilaksanakan di Pasar Bawah, Kota Bukittinggi selama dua hari hingga Selasa (18/1) untuk membantu masyarakat mendapatkan bahan pokok khususnya minyak goreng seharga Rp14 ribu perliter.

Sejak dibukanya stand operasi pasar murah itu yang menyediakan 10.020 liter minyak goreng itu. Sehingga masyarakat berbondong-bondong untuk dapat membeli minyak goreng dengan antrian yang cukup panjang di lokasi. “Senang rasanya ada bantuan seperti ini, harga yang diberikan sangat murah dibanding harga pasar saat ini yang mencapai Rp20 ribu per liter,” kata seorang warga, Arkan di Bukittinggi, Senin (17/1).

Ia mengaku mendapat informasi adanya pasar murah minyak goreng dari postingan di media sosial warga lainnya dan sengaja datang untuk membeli. “Saya datang sekitar pukul 09.00 WIB, untuk lebih adil kami hanya dibolehkan mem­beli maksimal dua liter per orang agar warga lainnya juga sama-sama menikmati harga murah, syaratnya cuma satu yaitu rela mengantri,” kata dia.

Sementara, Kabid Perdagangan Kota Bukittinggi, Mira Rosy mengatakan, operasi pasar murah ini merupakan tindak lanjut dari perintah Presiden Joko Widodo kepada Kementerian Perdagangan. “InsyaAllah bulan depan juga akan dilaksanakan kembali dengan stok minyak goreng sebanyak 15.000 liter,” kata Mira .

Section Head General Affair PT. Wira Inno Mas (Musim Mas Group) Gu­nawan Ginting menyampaikan kegiatan operasi pasar murah ini juga wujud nyata dan bentuk koordinasi yang baik antara pemerintah de­ngan dunia usaha. “Operasi pasar ini dilakukan karena melihat kebutuhan warga akan minyak goreng cukup tinggi sementara beberapa minggu terakhir harga minyak goreng cukup tinggi di pasaran,” kata Gunawan.

Sampai akhir Januari 2022 target PT. Wira Inno Mas (Musim Mas Group) telah menyalurkan Minyak Goreng Kemasan Sederhana dengan total 83.207 liter di Provinsi Sumnbar. “Secara keseluruhan target untuk Musim Mas Group di seluruh Indonesia, menyalurka n sebanyak 1.006.808 liter sampai akhir Januari 2022,” kata Gu­na­wan. (pry)

Exit mobile version