DHARMASRAYA, METRO – Anggota Komisi II DPRD Dharmasraya sambangi PT Andalas Wahana Berjaya (AWB) yang berada di Kanagarian Sikabau Kecamatan Pulaupunjung, Jumat (6/12). Dalam Kunjungan kerja kali ini, anggota komisi II, mempertanyakan kejelasan terkait Corporate Social Responsibility (CSR) dan penerimaan Karyawan di PT tersebut. Ketua Komisi II, Ade Sudarman didampingi, Zulhendri, Amrizal, Defrino Anwar dan Ari Prabowo tersebut dalam pertemuan tersebut juga mempertanyakan alokasi dana CSR dan penerimaan karyawan yang dilakukan oleh pihak perusahaan.
“Dari data yang kita dapatkan tidak adanya bantuan CSR Berkelanjutan dari perusahaan, yang kita temukan hanya ada bantuan untuk sekolah SD, itupun pada tahun 2018, tidak ada di tahun sebelumnya maupun tahun ini,” Ujar Ade Sudarman kepada POSMETRO usai kunjungan kerja ke PT AWB, Jumat (6/12).
Katanya, pihanya telah menyampaikan bahwa yang diinginkan adalah adanya program beasiswa berkelanjutan bagi masyarakat Dharmasraya, mulai SD hingga sarjana. Kemudian setelah jadi sarjana bisa menjadi karyawan di Perusahaan ini. “Kita bersama rekan anggota Komisi II juga menyampaikan kepada pihak PT agar mendirikan sekolah untuk anak karyawan dan warga sekitar dan ini dibiayai oleh PT,” ujarnya Ade Sudarman yang diaminkan anggota komisi II yang hadir.
Sementara itu, anggota Komisi II, Amrizal dari fraksi Golkar meminta agar pihak perusahaan adil dalam memberikan bantuan CSR dan penerimaan karyawan bagi warga Dharmasraya. “Ini faktanya, Aur Jaya hanya dapat 1 ekor sapi sekali setahun, sementara bantuan yang lainnya tidak ada, ini terjadi ketimpangan dan kecemburuan social,” ujarnya.
Katanya, ada perjanjian penerimaan karyawan dengan memprioritaskan warga Dharmasraya, yakni 60-40. 60 warga Dharmasraya dan 40 warga luar. Namun yang terjadi saat ini, Jorong Aur Jaya yang notabene bersebelahan dengan PT hanya 2 orang yang bekerja di pabrik ini.”Kita minta agar diprioritaskan warga kita yang bekerja disini, kan banyak juga warga kita yang sarjana. Jangan dijadikan buruh kasar saja,” tegasnya
Anggota Komisi II juga menegaskan akan memfollow up setiap masukan dan kesepakatan bersama pihak perusahaan. “Jika CSR dan semua yang kita usulkan dan akan kita sepakati ini tidak dilaksanakan, kita pastikan setiap bulannya akan di follow up dan sidak ke perusahaan,” pungkas Ade yang diaminkan oleh anggota komisi II lainnya.
Menanggapi yang disampaikan Komisi II DPRD Dharmasraya, Manager PT AWB, Murali Manikam yang didampingi oleh ST Manager, Sholeh Movanthen dan Kabag Humas, Peri Satria mengucapkan terima kasih atas masukan dan usulan yang disampaikan tersebut. “Terkait CSR, setiap tahunnya ada, mulai dari bantuan perayaah HUT RI, Perayaan hari Besar Islam, Buka bersama, pembagian daging Qurban, dan Family Gathering,” ujar Manager PT AWB, Murali Manikam yang didampingi oleh ST Manager, Sholeh Movanthen.
Katanya, untuk tahun ini, kita juga telah menyerahkan sapi qurban ke pemda sebanyak 3 ekor, 5 ekor untuk 5 nagari, dan kepada karyawan sebanyak 3 ekor. Selain itu juga ada bantuan perlengkapan sekolah, seperti meja, kursi, dan buku. “Terkait dengan usulan beasiswa berkelanjutan dan mendirikan sekolah, kita akan sampaikan ke pihak pusat. Semoga bisa disetujui,” ujar Murali Manikam
Murali menambahkan, saat ini sebanyak 722 karyawan yang bekerja di PT, 53 persennya merupakan warga Dharmasraya. Sementara sisanya warga luar. “Kita telah upayakan untuk merekrut pekerja dari Dharmasraya, namun untuk bekerja di bagian pemanen tidak ada, makanya kita rektrut juga dari luar, “jelasnya
Ia juga menekankan bahwa prioritas penerimaan pekerja di PT yang diperhatikan adalah keseriusan dan kinerjanya. Pihaknya akan menerima rekomendasi untuk penerimaan karyawan, namun untuk memberhentikan kita tidak melihat siapa yang ada di belakang karyawan tersebut.“Yang kita lihat itu kinerjanya, kalau baik kita reward, kalau tidak kita berhentikan. Dan kami yakin memiliki tim yang solid dan pekerja keras,” tegasnya
Ia juga apreasiasi setiap masukan dan saran yang disampaikan oleh anggota komisi II DPRD Dharmasraya. “Terima kasih atas kinjugan bapak dewan, semoga semua yang kita bicarakan ini bisa terlaksana,” pungkasnya. (g)
Komentar