Rumas dan Mobil Dinas Menanti Pimpinan DPRD Pessel Baru Periode 2024- 2029

PESSEL METRO–Persiapan terus dimatangkan sekretariat dewan, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pesisir Selatan. Dalam rangka pelantikan 45 orang anggota DPRD Pessel periode 2024 – 2029 pada Pemilu 2024 yang lalu.

Pelantikan sendiri digadang – gadang dilaksanakan pada Rabu, tanggal 14 Agustus 2024. Di Gedung Painan Convention Center (PCC) Kabupaten Pesisir Selatan.

Mobil dinas calon ketua DPRD Pessel telah menanti, pintu rumah dinas calon ketua DPRD Pessel menanti kedatangan penghuni baru. Dari pimpinan DPRD yang lama Ermizen (PAN) pada Darmansyah (PKB).

Dengan fasilitas diberikan oleh negara, dan hak melekat pada wakil – wakil rakyat benar – benar dapat di pergunakan untuk mendukung pembangunan, dan kesehjateraan masyarakat

Dikonfirnasi Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Kabupaten Pesisir Indra Jaya mengatakan, pada Pemilu serentak tahun 2024, DPC. PKB Kabupaten Pesisir Selatan mendapatkan lima kursi di DPRD Pessel, dari dapil 1 – 5.

Untuk dapil 1 Gusmen (4.273) Dapil II, Mulyadi (1.819), Dapil III Erwil (2.383) – Jeftrizanko (1.939), Dapil IV, Roni Ade Putra (2.275), dan Dapil V Darmansyah (3.038).

” Alhamdulilah pimpinan DPRD Pessel dari DPC. PKB Pessel, saudara Darmansyah dapil V, dengan total suara 3.038,” tegas Ketua DPC.PKB Pessel, pada Posmetro, Selasa 13/8/2024.

Sementara kembali ditanya kemana arah dukungan DPC. PKB Pessel di Pilkada Pessel 2024, Indra Jaya menegaskan, pada Pilkada bupati dan wakil bupati Pessel tahun 2024, DPC. PKB Pessel telah mendapatkan surat rekomendasi dari DPP PKB sebagai partai pengusung Bapak Rusma Yul Anwar sebagai bakal calon bupati Pessel. (rio)

Exit mobile version