Rombongan BNI Tinjau Pembangunan Masjid Raya

PDG.PARIAMAN, METRO – Bupati Padangpariaman H Ali Mukhni membawa rombongan Bank BNI meninjau pelaksanaan pembangunan masjid raya Padangpariaman di Halaman Kantor Bupati Padangpariaman, kemarin.
“Kita mengajak rombongan BNI melihat masjid untuk melihat sampai sejauh mana proses pembangunan masjid ini hingga sekarang,” kata Bupati Padangpariaman H Ali Mukhni, kemarin.
Sebelumnya, Bupati Padnagpariaman menyambut kunjungan Kepala Bank BNI kekantor Bupati Padangpariaman, sekaligus mendampingi rombongan Bank BNI melihat progres pembangunan Mesjid Raya Kabupaten Padangpariaman.
Saat itu rombongan kagumi pembangunan masjid raya ini, karena dilakukan penataan dengan sangat rapi, sehingga terlihat begitu indah dan menarik serta nyaman bagi umat islam dalam melaksanakan ibadah.
Katanya, proses pembangunan Masjid Raya Padangpariaman yang terletak di Kompleks Ibu Kota Kabupaten Padang Pariaman di Nagari Parit Malintang dipastikan hingga kini terus berlanjut.
Pembangunan masjid megah tersebut nantinya bakal terus dilanjutkan dengan menggunakan anggaran APBD Padangpariaman. Untuk merampungkan pembangunan masjid ini setidaknya dibutuhkan anggaran sekitar Rp 20 miliar lagi, sehingga diharapkanakhir tahun  2019 mendatang masjid megah ini sudah bisa diresmikan dan digunakan untuk berbagai keperluan ibadah dan kegiatan keagamaan lainnya,” ujarnya.
Pihaknya berharap keberadaan Masjid Raya Padangpariaman itu nantinya bisa dibangun semegah mungkin, dimana nantinya masjid tersebut juga akan dilengkapi dengan lift dan escavator untuk bisa menjangkau bagian lantai dua, atau bagian lantai atas dari masjid tersebut.
Begitu pula fasilitas pendukung lainnya, seperti kran dan fasilitas WC nya juga bakal dibangun seindah mungkin, sehingga nantinya bisa mendatangkan rasa kenyamanan bagi para jamaah yang beribadah di masjid tersebut. (efa)

Exit mobile version