Hidayat Nur Wahid Minta Warga Padang Pilih M. Iqbal jadi Wali Kota

DUKUNGAN—Cawako Padang Muhammad Iqbal nomor urut 2, bersama Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid, beberapa waktu lalu.

PADANG, METRO–Calon Wali Kota (Cawako) Padang Muhammad Iqbal terus mendapatkan dukungan dari banyak pihak, termasuk dari tokoh-tokoh nasional. Teranyar, Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid juga memberikan dukungan kepada Cawako Padang nomor urut 2 yang berpasangan dengan calon Wakil Wali Kota (Ca­wa­wako) Amasrul itu.

Dalam sebuah video yang banyak beredar beberapa waktu terakhir, terlihat HNW — begitu sering nama mantan Presiden PKS ini disingkat, menyampaikan dukungan dan meminta warga Padang memilih M Iqbal. Dukungan ini tentu memperkuat posisi dan peluang Iqbal-Amas­rul memenangkan Pilkada Padang 27 November 2024.

“Saya Hidayat Nur Wahid, Wakil Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera bersyurur Dr Muhammad Iqbal kader dari PKS dicalonkan oleh PKS dan didukung oleh struktur dan tokoh-tokoh di Minang khu­sus­nya di Padang sebagai Calon Wali Kota Pa­dang,” kata Hidayat Nur Wahid didampingi Iqbal yang terlihat sangat akrab dan sudah saling mengenal ini.

Kata HNW, Muhammad Iqbal sudah sangat lama bersama dengannya dan sangat mengenal pres­tasi, kualitas dan bagaimana amanah serta kecintaanya terhadap Kota Pa­dang. Dia melihat, akademisi dan juga politisi ini sangat berpotensi membuat Kota Padang mempercepat pembangunannya. Karena juga punya relasi di pusat yang sangat banyak.

“Kami yakin M Iqbal bisa menjadikan Kota Pa­dang sebagai betul-betul kota yang berkeunggulan dan membawa kebanggaan bagi warga di Kota Padang. Beliau punya semua yang dibutuhkan untuk menjadi pemimpin di Padang. Semoga dukungan besar terus mengalir pada Pilkada tahun ini,” kata Anggota DPR RI ini.

Hidayat Nur Wahid sangat bersyukur dan berharap M Iqbal bisa terpilih menjadi Wali Kota di Pa­dang untuk melanjutkan pem­bangu­nan yang betul-be­tul ber­kualitas dan dicintai serta dibanggakan ma­sya­rakat. “Dr Muhammad Iqbal mem­punyai track record yang memungkinkan untuk bisa mewujudkan harapan rakyat di Kota Padang. Kami mendoakan kemenangan Dr Muhammad Iqbal di Pa­dang,” katanya.

M Iqbal berterima kasih atas dukungan tokoh nasional sekelas Hidayat Nur Wahid yang juga satu partai dengannya di PKS. Iq­bal menyebut sudah sangat lama bersama HNW dalam pengabdian dan dalam membesarkan partai. “Alhamdulillah, terima kasih atas dukungan dari pak Hidayat Nur Wahid. Mentor dan tokoh panutan kami. Semoga Iqbal-Amas­rul bisa menang dan membangun Kota Padang,” katanya. (*)

Exit mobile version