Mastilizal Aye yang berada bersama PJ Wali Kota juga menyampaikan bahwa apel kehormatan dan renungan suci ini untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah mengabdikan diri untuk bangsa dan negara.
“Pada kesempatan ini, kita memberikan penghormatan kepada pahlawan yang gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan dan merenungkan makna perjuangan mereka merebut dan mempertahankan kemerdekaan itu,” katanya.
Pada malam renungan suci itu, Mastilizal Aye juga menyempatkan mengajak Pj Wali Kota Padang, Kapolres dan Dandim, meninjau makam orang tuanya yang juga di makamkan di tempat itu.
Ternyata Aye, merupakan anak dari salah satu pejuang kemerdekaan Indonesia yang dimakamkan di TMP Kuranji. Di atas pusara orang tuanya, Mastilizal Aye bersama PJ Walikota Padang , Andree Algamar dan lainnya memanjatkan doa untuk orang tua Aye dan seluruh pahlawan yang dimakamkan ditempat tersebut.
“Sebagai seorang anak pahlawan Harimau Kuranji, saya sangat mengerti bagaimana semangat mereka berjuang untuk negeri ini. Maka tugas kita saat ini adalah mengisi kemerdekaan itu dengan berkontribusi dalam pembangunan bangsa ini,” tegasnya. (hsb)