Selama Sepekan, Lansia Gratis Naik Trans Padang, Andree: Cukup Tunjukkan KTP

NAIK TRANS GRATIS— Memperingati Hari Lanjut Usia Nasional ke-28, Pemko Padang memberlakukan tarif gratis bagi anjut usia (lansia) yang hendak bepergian menggunakan moda transportasi massal Trans Padang.

IMAM BONJOL, METRO–Pemko Padang memberlakukan tarif gratis bagi kaum lanjut usia (lansia) yang hendak bepergian menggunakan moda transportasi massal Trans Padang.

“Kami gratiskan seba­gai bentuk penghargaan dan apresiasi kepada kaum lanjut usia, juga seba­gai rangkaian dari peringatan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) ke-28 tahun 2024 tingkat nasional. Pada tahun ini  Kota Padang bertindak sebagai tuan rumah,” kata Pj Wako Andree Al­gamar, Jumat (31/5) siang.

Andree mengatakan, bagi kaum lansia yang hendak bepergian menggunakan Trans Padang, tidak perlu membayar me­ng­gunakan Brizzi atau la­ya­­nan berbayar online se­perti Qris.

“Tarif gratis naik Trans Padang untuk kaum lansia mulai berlaku mulai Jumat pukul 14.00 WIB. Mereka cukup memperlihatkan identitas diri berupa Kartu Tanda Penduduk (KTP) kepada petugas yang ada di bus tersebut,” katanya.

Pemko, katanya, sudah berniat melakukan beberapa program sebagai bentuk kepedulian terhadap para lansia di Kota Padang

Di berbagai negara, peran lansia masih sangat vital. Contohnya, Amerika Serikat saat ini dipimpin oleh Presiden yang berusia 91 tahun.

Selain itu, Mahathir Mohammad yang dalam usia tuanya kembali dipercaya sebagai Perdana Menteri Malaysia. “Ini membuktikan lansia itu hanya sekadar angka, tapi untuk perannya bagi negara tetap dibutuhkan,” katanya.

Selain itu, Pemko Pa­dang juga memberikan bantuan usaha ekonomi non-produktif serta makanan kepada 11 orang kaum lansia. Masing-masing lansia menerima bantuan senilai Rp6.072.000. Sementara bantuan makanan di­berikan kepada 110 lansia di mana per orang menerima Rp489.500. (brm)

Exit mobile version