PADANG, METRO —Kehadiran bus Trans Padang terlihat sekali semakin diminati masyarakat Kota Padang. Sarana transportasi umum ini selalu jadi andalan dalam aktivitas harian warga.
Moda transportasi umum Trans Padang juga fasilitasnya makin lengkap. Bagi masyarakat, Trans Padang dipilih berdasarkan segi kenyamanan, dan biaya murah.
Selain memudahkan untuk berpergian, Trans Padang juga menawarkan kenyamanan dalam berpergian, dimana bus-bus berwarna biru tersebut telah dilengkapi dengan Air Conditioning (AC).
Terbaru, Pemko Padang melaunching koridor II untuk perjalanan Bungus Teluk Kabung, dan koridor III melayani perjalanan dari RTH Imam Bonjol, hingga ke RSUD dr Rasidin di Aie Pacah.
Selain bagi masyarakat umum, pelajar juga antusias menggunakan Trans Padang sebagai moda transportasi. Salah satunya seperti yang disampaikan Dharmawati, pelajar SMP yang menggunakan Trans Padang sebagai moda transportasinya sepulang sekolah.
“Kami senang menggunakan Trans Padang sebagai alat transportasi untuk pulang sekolah, selain bersih juga dilengkapi dengan fasilitas seperti AC,” katanya. Selasa, (28/5).
Selain itu, harga sekali naik menggunakan trans Padang disebutkannya juga terjangkau, dimana anak-anak sekolah yang masih menggunakan seragam sekolah hanya perlu membayar Rp1.500 dan umum Rp3.500.
Berbeda lagi, Putri, karyawati perusahaan swasta. Menurutnya, semenjak ada bus Trans Padang semakin memudahkannya untuk pergi kantor. Apalagi, dengan kondisi angkot di Kota Padang yang lebih banyak ugal-ugalan.
“Ketika saya hamil dan sampai habis cuti melahirkan hingga sekarang, Trans Padang jadi pilihan. Selain nyaman, sopirnya juga tidak ngebut saat mengendari bus. Sehingga kita yang menaikinya merasa nyaman,” sebut ibu dua anak ini.
Sebagai moda transportasi pilihan masyarakat, Putri berharap, perbaikan harus dilakukan Pemko Padang. Terutama, untuk beberapa bus Trans Padang saat ini sudah ada yang tidak dingin lagi dan banyak juga pintunya yang rusak.