Tim Pemantau Prokes Dihadirkan di Arena Lomba

AIAPACAH, METRO
Sekda Kota Padang, Amasrul mengatakan sebagai tuan rumah MTQ Nasional ke-18, Pemko Padang siap mensukseskan pergelaran iven tersebut. Menurutnya, beberapa masjid yang jadi venue MTQ nasional sudah disiapkan. Persipan masjid termasuk memperhatikan protokol kesehatan Covid-19.

“Beberapa masjid yang kita berikan, sudah kita siapkan venuenya kita siapkan termasuk protokolnya, kita ada tim pemantau di setiap masjid,” sebut Amasrul.

Amasrul mengatakan, ada tim pemantau protokol kesehatan di setiap masjid yang dijadikan venue MTQ nasional ke-28 ini. “Di lokasi Padang kita siapkan, protokol siap. Setelah tampil mereka harus kembali supaya tidak ada kerumunan di lokasinya,” ujar Amasrul.

Adapun 12 venue atau arena MTQ Nasional ke-28 yang dilangsungkan di Kota Padang yaitu, Masjid Raya Sumbar dengan cabang tilawah dewasa dan qira’at saba’ah mujawwad. Gedung Rohana Kudus dengan cabang tartil Alquran dan tilawah cacat netra.

Kemudian, Masjid El Hakim di Pantai Muaro Padang, dengan cabang tilawah anak-anak dan cabang tilawah remaja. Masjid Nurul Iman Padang, cabang qira’at saba’ah murattal remaja dan qira’at saba’ah murattal dewasa. Auditorium Universitas Baiturrahmah dengan cabang hifzil 1 juz tilawah dan cabang hifzil 10 juz.

Gelanggang Olahraga Universitas Negeri Padang, cabang kaligrafi kategori naskah, hiasan mushaf, dekorasi dan kontemporer. Auditorium Universitas Negeri Padang, cabang Fahmil Alquran. Masjid Darul Hujjaj di UPT Asrama Haji, cabang hifzil Alquran 5 juz tilawah dan hifzil Alquran 20 juz.

Hospitality Center Universitas Negeri Padang, tafsir Bahasa Indonesia dan tafsir Bahasa Inggris. Aula Mansur Datuak Basa Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol (IB) Padang, cabang hifzil Alquran 30 juz dan tafsir Bahasa Arab. Gedung Serba Guna UIN IB, cabang syahril Alquran. Dan aula PKM Universitas Andalas, cabang karya tulis ilmiah Alquran. (tin)

Exit mobile version