PADANGPARIAMAN, METRO – Ketua DPRD Padangpariaman Faisal Arifin menyatakan objek wisata Mountain View Bukik Siriah di Korong Lambeh, Nagari Malai III Koto, Kecamatan Sungai Geringging, Padangpariaman kini semakin dikenal luas oleh masyarakat.
“Semua itu dapat dilihat dengan semakin banyaknya masyarakat yang berkunjung ke objek wisata tersebut. Sedikitnya puluhan ribu wisatawan mengungjungi lokasi ini setiap tahunnya. Terlebih saat libur lebaran ataupun pada akhir pekan, selalu ramai dipadati pengunjung,” kata Faisal Arifin, kemarin.
Katanya, lokasi ini semakin ramainya kunjungan wisatawan di Mountain View Bukik Siriah sudah tentu saja memberikan dampak terhadap pertumbuhan ekonomi masyarakat sekitar. Bahkan masyarakat yang hanya berdagang minuman, bisa berpenghasilan hingga Rp 500 ribu hingga Rp 3 juta seharinya.
Kondisi ini tentu saja sangat disyukuri oleh masyarakat mengingat begitu besarnya dampak ekonominya. Sehingga tidak heran jika masyarakat begitu kendukung penuh keberadaan dan pengembangan objek wisata Bukit Sirih Mountain View.
Pesatnya pengembangan objek wisata Bukit Sirih tersebut tidak terlepas dari dukungan penuh dari lembaga DPRD Padangpariaman. Khususnya Ketua DPRD Padangpariaman, Faisal Arifin yang memang merupakan putra asli Sungai Geringging.
Bermula sekitar dua tahun lalu, Faisal Arifin menapaki Bukik Siriah bersama warga sekitarnya. Dia agaknya tertarik dengan kawasan itu, sehingga merasa terpanggil untuk mengerahkan alokasi anggaran pokok pikiran (pokok) atau aspirasinya ke sana.
Hasilnya, pembangunan Mountain View Bukik Siriah terwujud dengan cepat. Sejumlah infrastrukturpun langsung dibangun di sana, seperti jalan dan jenjang menunju bukit itu. Sehingga sekarang masyarakat sangat mudah berwisata ke lokasi tersebut.
“Menggali potensi daerah, seperti pariwisata, sangat penting karena berdampak langsung dalam meningkatkan perekonomian masyarakat. Hal itu telah kita lihat dari Bukik Siriah ini,” ujar Faisal Arifin.
Tidak hanya di bidang pariwisata, imbuh Faisal, upaya DPRD Padangpariaman dalam memberdayakan masyarakat, turut dilakukan dengan dorongan usaha. Baik di sektor pertanian, perdagangan, ataupun kelautan.
“Kita di lembaga (anggota DPRD Padangpariaman, red) selalu upayakan untuk mengakomodir aspirasi masyarakat sesuai kemampuan anggaran daerah. Alhamdulillah, baik kelompok tani ataupun nelayan selalu mendapat bantuan untuk kelancaran usahanya,” ujar Faisal.
Begitupun masyarakat yang mengembangkan usaha kecil menengah (UKM), kata Faisal pihaknya selalu mendorong dinas terkait untuk dapat meningkatkan jumlah bantuan dari pemerintah pusat.
“Para pelaku UKM selalu diberdayakan melalui penganggaran pokok pikiran di DPRD Padangpariaman. Itulah guna anggota DPRD selalu penyambung aspirasi masyarakat guna peningkatan taraf hidup masyarakat,” tandasnya mengakhiri.(efa)
Komentar