“Selain sabu, polisi juga mengamankan kaca pirex, satu helai celana dan tas selempang bermerek eiger. Di hadapan saksi-saksi, pelaku JS pun sudah mengakui jika semua barang bukti yang ditemukan itu adalah miliknya,” jelas Iptu Deni Kurniawan.
Iptu Deni Kurniawan menegaskan, setelah penangkapan dan mengumpulkan semua barang bukti, pelaku JS kemudian dibawa ke Mapolres Padangpariaman untuk menjalani pemeriksan lanjutan.
“Atas temuan ini tersangka dengan barang bukti sudah kami amankan di Mapolres. Kami masih terus mendalami keterlibatan pelaku apakah hanya sebagai pemakai atau juga terlibat dalam peredaran sabu,” tegas dia. (ozi)
Komentar