TANAHDATAR, METRO – Tiga pengedar narkoba digulung Tim Satresnarkoba Polres Tanahdatar, Rabu (15/2) sekira jam 19.25 WIB. Penangkapan ketiga pelaku berjalan dramatis, ketika salah seorang pelaku berusaha menerjuni jembatan Batang Ombilin.
”Pelaku Yogi Iza Putra (25), warga Kinawai, Nagari Balimbing, Kecamatan Rambatan, mencoba melarikan diri usai ditangkap. Dia nekat terjuni jembatan. Untunglah, petugas berhasil menangkapnya,” ungkap Kapolres AKBP Irfa Asrul Hanafi didampingi Paur Humas Iptu KL Toruan, Kamis (16/2). Saat dievakuasi dari dalam sungai, pelaku Yogi mengalami luka memar di wajah dan punggung.
Dari tangan Yogi, polisi mengamankan 1 sabu paket seharga Rp150 ribu. Dari pengakuan Yogi, polisi berhasil mengamankan bandar narkoba Bambang (32), warga Siturah, Nagari Padang Luar, Kecamatan Rambatan.
”Dari tangan Bambang, ditemukan dua paket sabu, bong, timbangan, 4 paket daun ganja, 2 linting ganja, dan uang tunai Rp1 juta,” tutur AKBP Irfa.
Setelah mengamankan dua pengedar, tim Satresnarkoba kembali menangkap tersangka Taufik Hidayat (35), warga Tepi Pasar Koto Tuo, Nagari Sulikaia, Kabupaten Solok. Dari tangan Taufik Hidayat, ditemukan 14 paket sabu, timbangan, uang tunai Rp6,7 juta dan kaca pirek.
”Dari penangkapan tiga tersangka pengedar narkotika ini, terbukti Tanahdatar merupakan lahan subur bagi bandar dan pengedar narkotika. Polres Tanahdatar akan terus berperang melawan narkoba,” pungkas Kapolres. (nt)
Komentar