PADANG, METRO–Suhaidi Olon, SH calon anggota DPRD Provinsi Sumbar Daerah Pemilihan Sumbar 1 (Kota Padang) ikut bergabung di Partai Perindo. Sebelumnya ia melihat sebagai partai Perindo yang memperjuangkan rakyat dengan peranannya selalu berbuat untuk kepentingan rakyat.
“Maju jadi Caleg pada tahun ini bertujuan membantu masyarakat, ke depan apabila diamanahkan sebagai anggota legislatif, kita akan membantu masyarakat, bertanggung jawab secara demokratis kepada pemilih di daerah pemilihan, berjuang dengan kesungguhan komitmen untuk menyusun kebijakan publik yang berorientasi kepada kesejahteraan,” ungkap Suhaidi Olon SH kepada POSMETRO kemarin.
Disebutkan, dengan pengalaman yang dimiliki sebagai anggota DPRD Kota Padang, untuk pokok pikiran dan bantuan lainnya yang telah diperjuangkan dan aspirasi sudah kami jalankan. Seperti buka jalan tembus dari Gunung Pangilun ke RS Hermina, Bantuan Masjid dan Mushalla, dan perbaikan jalan dan lainnya.
Sebagai Caleg pada 2024, kita terus melakukan sosialisasi Partai Perindo yang turun langsung menemui masyarakat di sebelas Kecamatan di Kota Padang dengan menyampaikan program – program Partai Perindo seperti Program UMKM, asuransi, beasiswa. Bahkan kita akan dengar aspirasi masyarakat dan keluhannya, menampung aspirasi warga dapil secara proaktif.