SUDIRMAN, METRO–Anggota Komisi II DPR RI Rezka Oktoberia mengajak pemilih pemula untuk menggunakan hak pilihnya pada pemilu serentak presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten Kota, pada Rabu 14 Februari 2024 mendatang. Karena suara pemilih pemula jumlahnya lebih dari 50 persen.
“Lebih Lima Puluh Persen jumlah pemilih pemula pada pemilu 2024. Harapan saya pemilih pemula menggunakan hak suaranya nanti di TPS, sehingga menghasilkan pemimpin-pemimpin yang berkualitas,” ajak Rezka Oktoberia, saat menyampaikan sosialisasi dan pendidikan pemilih pemilu serentak 2024, di aula Goor Rawang, Kota Payakumbuh, Sabtu (11/11).
Rezka Oktoberia juga mengingatkan masyarakat dan pemilih pemula untuk tidak mudah mensheer informasi yang tidak jelas atau hoak di media sosial. Karena nanti bisa berurusan dengan aparat penegak hukum. “Jangan mudah mensheer berita atau informasi yang tidak jelas atau hoak. Karena nanti bisa berurusan dengan aparat penegak hukum,” ingat politisi Demokrat itu.
Selain itu, Rezka Oktoberia juga mengingatkan masyarakat jangan sampai perbedaan pilihan membuat rusak hubungan silaturahmi. “Mari kita lakukan pemilihan pada pemilu nanti, badunsanak. Tidak boleh hubungan silaturahmi kita rusak karena berbeda pilihan,” sebut Rezka Oktoberia, dihadapan ratusan masyarakat Payakumbuh yang hadir.
Menurut Rezka Oktoberia yang dikenal ramah dan murah senyum itu, masyarakat harus tau tahapan-tahapan pemilu. Dan itu bisa diakses atau dibaca dilaman website KPU RI. Karena saat ini sudah masuk tahapan pengumuman Daftar Calon Tetap dan sebentar lagi penetapan calon presiden dan wakil presiden, kemudian masuk masa kampanye pada 28 November 2023- 10 Februari 2024.
Komentar