Baznas Sawahlunto Santuni 112 Mustahiq

SAWAHLUNTO, METRO
Sebanyak 112 orang mustahiq dari Orang Harian Kerja (OHK) di Dinas Lingkungan Hidup (LH) Kota Sawahlunto mendapat Bantuan Uang Tunai dari Baznas Sawahlunto, Senin (18/5).

Menurut keterangan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Adrius Putra, sebenarnya OHK yang ada pada Dinas LH ini sekitar lebih kurang115 orang, tapi satu orang non muslim, satu orang lagi tidak memiliki KTP. Lalu, satu orang memiliki KTP luar Kota Sawahlunto, sehingga yang mendapatkan bantuan berjumlah 112 orang saja.

“ OHK ini termasuk mustahiq atau dhuafa sehingga pantas dibantu. Masing mendapatkan sebesar Rp. 100 ribu untuk 112 orang. Semoga bisa mengurangi beban kebutuhan jelang lebaran Idul Fitri ini, ditengah kondisi covid 19 ini,” ujar Ketua Baznas Sawahlunto. Syahrif.

Walikota Sawahlunto Deri Asta yang hadir memberikan apresiasi atas bantuan dari Baznas terhadap OHK. “ Bantuan dari Baznas ini sedikit banyaknya sangat membantu Pemko Sawahlunto dalam menghadapi korban terdampak wabah Covid 19,” ujar Deri. (cr2)

Exit mobile version