PADANG, METRO–Sebagai bentuk apresiasinya kepada konsumen setia, PT Menara Agung sebagai main dealer sepeda motor Honda wilayah Sumatra Barat (Sumbar) memberikan promo bagi semua konsumen yang ingin melakukan pembelian sepeda motor sport New Honda CB150R.
Marketing Manager PT Menara Agung, Yohanes Budiyanto mengatakan promo menarik ini berlaku untuk umum, baik setiap pembelian tunai maupun kredit dari motor sport. Promonya berupa diskon harga dan bonus aksesoris untuk setiap pembelian Honda CB150R.
“PT Menara Agung memberikan memberikan bonus aksesoris berupa seat cowl yang membuat motor New Honda CB150R ini makin gagah. Selain gratis aksesoris, ada yang lebih menarik lagi yaitu potongan harga Rp 1,1 juta. Promo ini berlaku khusus bulan November 2023 saja,” ungkap Yohanes.
Yohanes menjelaskan, All New CB150R Streetfire itu terlihat pada desain yang lebih besar dari generasi sebelumnya. Hal itu bisa terlihat pada desain tangki BBM, Shroud, dan juga undercowl pada varian special edition (SE). Hal lain yang nampak segar ialah penggunaan suspensi depan baru berjenis inverted front suspension berukuran diameter 37 mm. Tampilan makin kekar dengan penggunaan warna emas.
Komentar