Senada dengan Kakanwil, Kabbag Kesra juga menyampaikan, untuk Jorong Mangunai, melalui Wali Nagari, agar menyiapkan berbagai bentuk promosi Kampung Zakat, seperti penyediaan sekretariat, icon-icon Kampung Zakat, dan publikasi yang masif melalui media sosial dan media elektronik. Kabbag Kesra menyatakan, kesamaan visi dan misi dalam menyukseskan Program Kampung Zakat ini merupakan sinerji yang baik untuk kemajuan Limapuluh Kota ke depan.
Selanjutnya Yulius, sebagai Ketua Baznas menyampaikan, kesuksesan Program Kampung Zakat perdana ini adalah langkah awal untuk lahirnya Kampung Zakat yang lain, dimana kampung Zakat selanjutnya bisa mengambil contoh dari kesuksesan Kampung Zakat sebelumnya. Yulius berharap program ini akan sukses, maju dan berkembang, sehingga masyarakat di sana nanti tidak lagi menjadi mustahik zakat, namun naik levelnya menjadi muzakki.
Pada rapat tersebut, Kakanwil Kemenag Sumbar, Kabbag Kesra, Ketua Baznas, Ketua Forum Zakat, dan Wali Nagari Ampalu, menyatakan sikap mendukung penuh kesuksesan Program Kampung Zakat di Kabupaten Limapuluh Kota. Ada sebanyak 584 mustahik yang akan menerima bantuan dana Program Kampung Zakat dengan fokus pengelolaan kepada pertanian cabe. (uus)