SIJUNJUNG, METRO–Anggota DPR RI asal Sumbar Andre Rosiade mengunjungi Nagari Kamang, Kecamatan Kamang Baru untuk meninjau langsung rencana pembangunan Pasar Kamang Makmur dan Tower BTS Telkomsel di daerah tersebut, Jumat (8/9).
Kedatangan Andre Rosiade ke Pasar Kamang Makmur sekaligus didampingi manajemen Telkomsel Sumbar itu merupakan jawaban dari permintaan masyarakat melalui Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir untuk pembebasan sejumlah lokasi blankspot atau tak bersinyal serta permintaan pembangunan pasar saat medatangi Andre Rosiade di Gedung DPR RI, di Jakarta Agustus kemarin.
Kunjungan Bupati Benny Dwifa ke Gedung DPR RI sebelumnya didampingi oleh Kadis Kominfo David Rinaldo, Kabag Pengadaan Barang dan Jasa (PBJ) Defri Antoni, Wali Nagari Kamang Syafri dan Kasi Infrastruktur Teknologi Informasi Kominfo, Doni Aries dan salah seorang tokoh masyarakat di Kamang Baru, Yondra.
Selain menindaklanjuti permintaan Bupati Sijunjung itu, Andre Rosiade juga melakukan prosesi serah terima satu unit ambulans untuk Nagari Kamang. Anggota Komisi VI DPR RI dari Partai Gerindra mengatakan akan memenuhi permintaan masyarakat yang telah disampaikan melalui Wali Nagari dan Bupati Sijunjung.
“Saya datang ke sini langsung bersama manajemen Telkomsel Sumbar, tujuannya untuk mensurvei langsung lokasi pembangunan Tower BTS di Nagari Kamang ini. Insya Allah pembangunan tower ini akan segera kita lakukan,” tutur Andre Rosiade di hadapan ratusan masyarakat Kamang.
Sedangkan untuk pembangunan pasar Kamang Makmur, Andre mengatakan akan dilakukan pada tahun 2024. “Pasar ini sudah diajukan dan sudah masuk SIPR Kementrian Perdagangan, tahun 2024 akan kita eksekusi dengan anggaran Rp4 miliar,” terangnya.
Selaku politisi nasional, Andre Rosiade menegaskan bahwa untuk membangun daerah harus berkolaborasi, terlepas dari perbedaan pilihan politik. “Boleh beda partai, namun setelah pemilu selesai kita harus bersama membangun Sumbar, membangun Sijunjung. Saya apresiasi Bupati Sijunjung, Benny yang mau berkolaborasi untuk membangun Sijunjung,” ungkap Andre.