ARSENAL berharap ini menjadi kasus ketiga kalinya dengan meraih keberuntungan saat mereka menjamu Barcelona di leg pertama Champions League. Tim Premier League telah kehilangan dua musim di fase knockout mereka sebelumnya melawan Barcelona, yang meraup kemenangan di Inggris pada tahap ini pada musim 2014 dan 2015.
Mampukah Arsenal mengatasi sejarah kurang baik melawan Barcelona?
Bermain di kandang sendiri, Rabu (24/2) dinihari WIB, tentu Arsenal tak ingin meraih hasil negatif. Kemenangan harus mereka targetkan agar di leg kedua yang akan digelar di Nou Camp tak akan kerepotan menghadapi Barca. Karena Blaugrana jelas akan tampil superior jika bermain di hadapan para pendukungnya sendiri. (live RCTI pukul 02.45 WIB).
Arsenal punya rekor sangat buruk saat bertemu Barcelona di Liga Champions. Musim ini disebut sebagai kesempatan terbaik The Gunners membayar lunas kegagalan itu dan gantian menyungkurkan Los Cules.
Setelah susah payah lolos dari fase grup, Arsenal kemudian mendapat undian tak menyenangkan saat dipertemukan dengan Barca di babak 16 besar Liga Champions. Arsenal tentu paham kalau bertemu Barca sama saja dengan mimpi buruk, karena klub Catalan itu selalu jadi momok untuk mereka.
Hanya sekali Arsenal menang dari tujuh pertemuan dengan Barca di Liga Champions. Satu-satunya kemenangan didapat dengan skor 2-1 pada leg pertama babak 16 besar Liga Champion, 18 Februari 2011.
Sisanya dua kali imbang dan empat kekalahan termasuk dengan skor 1-2 di final Liga Champions 2011 serta dua kali di babak 16 besar musim 2010 dan 2011.
Pelatih Arsene Wenger pun tak ingin kejadian buruk itu terulang lagi saat timnya menghadapi Barca di fase yang sama musim ini. Maka dari itu, leg pertama di Emirates Stadium, Rabu (24/2) dinihari WIB, harus dimanfaatkan sebaik mungkin demi memperbesar kans lolos ke perempatfinal.
Meski misi itu tidak akan mudah mengingat Barca tengah on fire, 32 laga tak terkalahkan di seluruh kompetisi. “Ini adalah kesempatan terbaik kami, tidak peduli seberapa besar kesempatan itu. Kami harus memanfaatkannya dan harus bisa mengalahkan mereka. Saya yakin di laga-laga penting seperti ini, pada leg pertama di kandang, kami tidak boleh bodoh,” ujar Wenger.
”Beberapa kali kami mampu menang tandang dan di kandang kami kebobolan. Kami harus bisa menemukan keseimbangan antara bertahan dan menyerang,” sambungnya.
Salah satu harapan The Gunners mengalahkan El Barca adalah ketajaman Alexis Sanchez kembali di laga ini. Arsenal berharap banyak pada sosok Sanchez, penyerang mereka yang sudah paham betul luar-dalam dari Barcelona mengingat dia pernah beberapa musim berseragam merah-biru.
Namun, sebelum itu, Sanchez setidaknya harus bisa mengembalikan dulu ketajamannya. Sejak kembali dari cedera hamstring pada 24 Januari lalu, striker asal Chile itu baru bikin satu gol dari enam laga terakhir. Itu pun melawan Burnley di babak keempat Piala FA.
Total musim ini Sanchez baru 10 gol dari 25 penampilan di seluruh kompetisi, menurun drastis dari pencapaiannya musim lalu yang bikin total 25 gol.
”Saya pikir dia memang belum siap sepenuhnya untuk bermain. Memang kelihatannya seperti itu, tapi dia semakin baik dari laga ke laga,” ujar Wenger.
Pertarungan ini juga menandai Alexis Sanchez membuat penampilan pertamanya melawan Barcelona, bagi klub itu, ia mencetak 47 gol dalam 141 penampilan 2011-2014.
Sementara itu, di sisi tim tamu, sosok Lionel Messi bakal menjadi momok menakutkan bagi lini depan Arsenal. Penampilan Messi yang fenomenal adalah saat pada April 2010 lalu. Ketika itu di Camp Nou dia melesakkan empat gol, yang mengantar Barca menuntaskan pertandingan dengan 4-1.
Dua gol Messi lainnya ke gawang Barca tercipta pada musim 2010/2011, juga di Camp Nou. Messi bikin dua gol yang memberi tuan rumah kemenangan 3-1.
Dalam laga ini, Rafinha adalah satu-satunya pemain absen karena cedera untuk Barcelona, kata kepala pelatih Luis Enrique. Sementara pemain yang penandatanganannya baru mereka lakukan Arda Turan akan menjalani larangan tampil satu pertandingan.
Vermaelen kembali ke Emirates Stadium untuk pertama kalinya sejak meninggalkan Arsenal 2014 setelah membuat 110 penampilan. (*/ren)