SPANYOL, METRO–Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, mengungkapkan kekecewaannya terhadap keputusan wasit dan VAR setelah timnya kalah 0-1 dari tuan rumah Espanyol dalam lanjutan La Liga, Minggu (2/2) dini hari WIB.
Ancelotti mengkritik keputusan wasit Muniz Ruiz yang hanya memberikan kartu kuning untuk pelanggaran Carlos Romero terhadap Kylian Mbappe pada menit ke-61.
Romero tampak mengangkat kakinya terlalu tinggi dan mengenai betis Mbappe saat melakukan tekel dari belakang, yang membuat penyerang asal Prancis itu harus mendapatkan perawatan sebelum kembali melanjutkan permainan.
“Itu pelanggaran yang sangat jelas dan berisiko cedera. Kami beruntung tidak ada yang terjadi pada Mbappe,” ujar Ancelotti, dengan nada kecewa. “Keputusan wasit dan VAR benar-benar membingungkan.”
Meski begitu, Ancelotti tidak ingin berlarut-larut dalam kekecewaannya. Ia mengakui bahwa Espanyol tampil solid, terutama dalam pertahanan, namun merasa bahwa timnya seharusnya bisa lebih baik dalam menyelesaikan peluang.
“Espanyol memang bermain baik, tetapi kami juga memiliki beberapa kesempatan untuk mencetak gol,” tambahnya.
Masalah bagi Real Madrid bukan hanya pelanggaran yang tidak dihukum lebih berat, tetapi juga gol kemenangan Espanyol yang tercipta lewat Carlos Romero pada menit ke-85.
Gol tersebut memastikan tiga poin bagi tuan rumah, sementara Madrid gagal memperbesar jarak di puncak klasemen La Liga.
Kekalahan ini membuat Madrid tetap memimpin klasemen, namun dengan selisih yang tipis. Mereka mengoleksi 49 poin dari 22 pertandingan, hanya unggul satu poin dari Atletico Madrid yang berada di posisi kedua (48 poin dari 22 laga). Barcelona, yang menguntit dari posisi ketiga, memiliki 42 poin dari 21 pertandingan.
Meski kecewa, Ancelotti tetap optimis dan memastikan timnya masih dalam persaingan juara. “Kami masih berada dalam kompetisi gelar juara. Fokus kami sekarang beralih ke pertandingan berikutnya melawan Leganes,” tutup Ancelotti. (*/rom)
Komentar