DKI Jakarta Juara Umum Kejurnas FORKI 2022 di Sumbar, Andre Rosiade: Alhamdulillah, Rangkaian Kegiatan Berjalan Lancar

MEDALI EMAS—Ketua Umum FORKI Sumbar, Andre Rosiade bersama para atlet karate asal Sumbar yang meraih medali emas pada Kejurnas Piala Ketum PB FORKI 2022.

PADANG, METRO–Kontingen Pengprov FORKI DKI Jakarta sukses menjadi juara umum Ke­juaraan Nasional (Kejurnas) Karate Piala Ketua Umum PB FORKI yang berlangsung di Auditorium Universitas Negeri Padang (UNP), 3-6 Oktober 2022. Juara umum mengumpulkan 11 medali emas, 8 pe­rak dan 4 perunggu.

Ketua Panitia Paksana Alvira mengatakan, kejurnas yang dibuka Ketua Umum (Ketum) PB FORKI Marsekal TNI (Purn) Hadi Tjahjanto berjalan lancar sesuai dengan rencana hingga berakhirnya kegiatan.

“Namun kita masih me­nemukan kelemahan dan kekurangan dalam acara yang menjadi catatan untuk masa depan. Seperti kontingen yang telat, tidak taat aturan dan tidak disiplin,” kata Alvira saat laporannya pada upacara pe­nutupan, Kamis (6/10).

Menurut Avira, juara umum Kejurnas Karate Piala Ketua Umum PB FORKI ini diraih oleh DKI Jakarta, disusul Perguruan Inkanas dengan 5 emas, 5 perak dan 6 perunggu. Untuk juara umum ketiga Pengprov Sumatra Utara (Sumut) dengan 5 emas, 4 perak dan 4 perunggu.

Ketua FORKI Sumbar Andre Rosiade mengucapkan selamat kepada DKI yang menjadi juara umum Kejurnas Karate Piala Ketum PB FORKI ini. “Alhamdulillah rangkaian Kejurnas Karate berakhir dengan baik. Kami ucapkan selamat kepada pemenang. Tetap semangat bagi yang belum menang. Insya Allah dengan latihan dan kerja keras, semua atlet akan mendapatkan kesuksesan di masa depan,” kata anggota DPR RI ini.

Sebagai tuan rumah, Andre juga meminta maaf atas kekurangan dan kesalahan yang disengaja atau tidak disengaja. “Kami siap menerima segala kritikan untuk semakin baiknya pelaksanaan kegiatan-kegiatan FORKI Sumbar di masa depan,” kata Andre Rosiade.

Secara khusus, kata Andre, semua elemen berterima kasih kepada Ketum, Sekjen dan jajaran PB FORKI yang berkontribusi maksimal dalam kegiatan. “Kepada panitia kami ucapkan terima kasih karena telah bekerja maksimal. Semangat dan jadikan kritik untuk membangun FOR­KI Sumbar lebih baik ke depan,” katanya.

Andre Rosiade juga mengucapkan selamat jalan kepada kontingen yang akan kembali. “Selamat kembali ke daerah masing-masing untuk kontingen di seluruh Indonesia. Titip salam dari FORKI Sumbar untuk pengurus dan perguruan,” kata Andre Rosiade.

Sekjen PB FORKI Raja Sapta Ervian yang sejak awal Kejurnas berada di Padang menutup acara dan menyerahkan medali kepada para pemenang didampingi Andre Rosiade.

“Terima kasih panitia, dewan wasit, dewan hakim dan rekan-rekan dari PB FORKI. Atlet, pelatih, ma­nejer dan ofisial yang telah bekerja keras,” kata Ervian.

Sekjen Ervian mengatakan, acara Kejurnas yang digelar di Sumbar berakhir Kamis malam berlangsung sukses dan lancar. “Ini tidak terlepas dari kerja sama yang baik dari FORKI Sumbar yang diketuai Andre Rosiade. Juga ada agenda akreditasi pelatih, refresing wasit yang dapat selesai malam ini dengan baik,” katanya.

Ervian mengatakan, pada Kejurnas ini, hasilnya akan dijadikan evaluasi untuk agenda-agenda be­rikutnya. “Hasilnya sangat luar biasa dan ketat. Semua terlihat bekerja keras. Terjadi peningkatan dalam turnamen. Kami sangat mengapresiasi kerja keras atlet, pelatih, dan manajer,” katanya.

Tahun depan, kata Ervian, akan ada Pra-PON. “Semoga semua atlet bisa mempersiapkan diri de­ngan lebih baik. Apalagi telah melihat calon-calon lawan dari kelas masing-masing. Dengan ini acara Kejurnas kami tutup,” ka­tanya. (*)

Exit mobile version