Walau Tak Ikut TdS 2021, Agam Ambil Bagian di Singkarak Grand Fondo

RAKOR--Bupati Agam Andri Warman mengikuti rapat koordinasi (Rakor) pelaksanaan event Tour de Singkarak (TdS) 2021 di Emersia Hotel Batusangkar.

AGAM–Bupati Agam, Dr H Andri Warman mengikuti rapat koordinasi (Rakor) pelak­sanaan event Tour de Sing­karak (TdS) 2021 di Emersia Hotel Batusangkar, Kamis (19/8). Kegiatan ini dilak­sanakan bersama PB ISSI, Gubernur Sumbar, Polda Sumbar, Dinas Pariwisata Sumbar beserta beberapa kepala daerah di Sumbar, Kabupaten Kerinci dan un­sur lainnya.

Tahun ini, TdS miliki kon­sep baru dengan meng­gan­dengkan TdS dengan Sing­karak Grand Fondo (SGF), yang pesertanya dari para penggemar balap sepeda non atlet berasal dari ko­munitas mantan atlet dan masih mempunyai kapa­sitas serta stamina untuk bersepeda jarak jauh.

Khusus Agam, tahun ini tidak ikut andil dalam pe­laksanaan TdS, namun te­tap jadi bagian dalam event itu dengan berpartisipasi jadi tuan rumah Singkarak Grand Fondo. Agam jadi salah satu daerah dilalui peserta Sing­karak Grand Fondo tersebut.

“Ketidakikutsertaan Ka­bupaten Agam dalam TdS tahun ini, mengingat batal­nya sejumlah daerah me­ngikuti event tersebut, se­hingga Agam sebagai dae­rah yang miliki rute terek­streme juga batal me­ngi­kutinya,” ujar Andri War­man.

Padahal, katanya, Pem­kab Agam sudah menyiap­kan dukungan dalam pelak­sanaan event tersebut. Na­mun, mengingat peserta Singkarak Grand Fondo ini juga dari penggiat pari­wisata dan influencer, maka diyakininya akan berikan dampak positif bagi ma­syarakat.

Menurutnya, selain ter­promosikan pariwisata da­erah, juga berefek pada perekonomian masyarakat, karena event ini lebih ber­nuansa wisata. Terkait pe­laksanaan Singkarak Grand Fondo, berdasarkan hasil survey Kabupaten Agam dijadikan sebagai lokasi start dan finish, dengan jadwal pelaksanaan masih tentatif. (pry)

Exit mobile version