SOLOK, METRO–Wali Kota Solok,Dr.Ramadhani Kirana Putra didampingi Ketua TP-PKK Kota Solok,Ny.Dona Ramadhani menghadiri acara Gala Dinner bersama 98 wali kota se-Indonesia yang digelar di halaman Taman Surya, Kompleks Kantor Pemko Surabaya, Rabu (7/5). Turut mendampingi Asisten I Nova Elfino, Direktur Perumda Pincuran Gadang Rabbiluski, Kabag Pemerintahan Setdako Solok Hendri,
Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setdako Solok Hendrik dan sejumlah pejabat terkait.
“Gala dinner ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Musyawarah Nasional (Munas) VII Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) Tahun 2025 yang dipusatkan di Kota Surabaya, Provinsi Jawa Timur,” ujar Ramadhani Kirana Putra.
Munas VII APEKSI juga dihadiri oleh perwakilan anak muda se-Indonesia yang tergabung dalam Youth City Changers (YCC).
Wali Kota Ramadhani bersama Ketua TP-PKK Kota Solok langsung disambut oleh Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, selaku tuan rumah.