Pemko Solok Gelar Lomba Vaksin Siswa 6-11 Tahun, Upaya Memaksimalkan Capaian Vaksinasi

VAKSIN ANAK-ANAK—Pemko Solok menggelar lomba vaksin untuk memaksimalkan pencapaian vaksinasi anak anak berumur 6 hingga 11 tahun.

SOLOK, METRO–Pemko Solok bersama For­­kompinda gelar lomba vaksinasi bagi siswa umur 6-11 tahun di Kota Solok. Pele­pasan balon Wakil Wa­­­li Kota Solok Ra­ma­dhani Kirana Putra ber­sama Forkopimda, me­nan­dai di­laun­chingnya lomba vak­sinasi bagi siswa umur 6-11 rahun.

Wakil Wali Kota Solok Ra­madhani Kirana Putra dalam sambutannya me­ngucapkan te­ri­makasih banyak atas kerja­sama semua pihak. “Kita akan terus berkolaborasi ber­sama menyelamatkan a­nak bangsa dalam rangka mempercepat vaksinasi,” ujar Ramadhani.

Untuk capaian vak­si­nasi bagi anak 6-11 tahun akan dapat tercapai secara mak­simal. Ko­ordinasi dan ko­munikasi semua pihak sangat diperlukan teru­tama dengan kepala Se­kolah tingkat SD di Kota Solok.

Dia berharap, semoga apa yang diharapkan akan dapat tercapai bersama. Kepada wali murid, kem­bali disampaikan bahwa vaksinasi ini aman.

Kepala Dinas Pen­di­dikan (Disdik) Kota Solok Rosavel­la YD mengatakan, Dinas Pendidikan Kota So­lok ber­sama seluruh ke­pala se­kolah di Kota Solok siap me­nyukseskan program vaksi­nasi siswa umur 6-11 Tahun.

Rosavella berharap kepada orang tua yang masih ragu memberi vak­sin anak-anak, mari de­ngar informasi positif agar program vaksinasi ini ber­jalan lancar. Pada ke­sem­patan itu, juga dilakukan pe­nyerahan cin­deramata oleh Wawako dan For­ko­pimda ke­pada anak-anak yang telah divaksin. (vko)

Exit mobile version