Permasalahan di Lingkungan Kerja, Pejabat Diminta Inventarisir dan Carikan Solusi di Kota Solok

ARAHAN— Wali Kota Solok Zul Elfian beri arahan kepada pejabat dalam menjalankan tugas dan fungsinya.

SOLOK, METRO–Wali Kota Solok Zul Elfian kembali mengingatkan para pejabat OPD di ling­kungan Pemko Solok dimita agar melakukan inventa­risir per­masalahan serta renca­nakan solusinya dan laksa­na­kan dengan cepat. Namun de­mikian dalam me­nye­­lesai­kan persoalan tetap per­­hati­kan pendekatan ke­ma­­nusian terhadap ma­sya­rakat.

Dalam bekerja Zul Elfian memberikan arahan kepada para Staf Ahli, Asisten dan seluruh Kepala Organisasi Perangkat Da­erah (OPD) dalam rapat koordinasi (Rakor) di ling­kungan Pemerintah Kota (Pemko) Solok. Menurutnya, masya­rakat dunia termasuk ma­syarakat Kota Solok telah hampir dua tahun ter­kung­kung pandemi Covid-19.

Dan kenyataannya si­tuasi itu telah mengganggu se­luruh sektor kehidupan ma­syarakat. Dampaknya him­pitan ekonomi juga di­ra­sa­kan oleh masya­ra­kat. “Dalam kondisi se­per­ti ini sangat dibutuhkan lompatan-lompatan yang jauh dari seluruh OPD da­lam menyelesaikan per­soa­lan-persoa­lan ditengah ma­syarakat kita” tegas Zul Elfian.

Zul Elfian juga menyampaikan bahwa dirinya bersama Wakil Wali Kota Solok tetap mengapresiasi seluruh upaya OPD yang telah dilakukan selama ini. Walaupun demikian Zul Elfian sangat menekankan untuk percepatan penyelesaian permasalahan yang menjadi tugas dan fungsi masing masing OPD.

Selain itu penting adanya koordinasi antar OPD agar dalam menyelesaikan berbagai persoalan tidak tumpang tindih dan salaing melempar kesalahan dan tang­gungjawab. Sebagai kon­sekuensi dari tugas dan fungsi yang dijalankan, pim­pi­nan terus melakukan eva­­lua­si dan penilaian ter­ha­dap kinerja masing ma­sing pejabat.

“Saya bersama Wakil Wali Kota akan terus mengevaluasi dan menilai kinerja setiap pejabat apakah layak atau tidak untuk di­beri amanah untuk mendu­duki jabatan,” jelas Zul El­fian.(vko)

Exit mobile version