SAWAHLUNTO, METRO–Wali Kota Sawahlunto Riyanda Putra dan Wakil Wali Kota Sawahlunto Jeffry Hibatullah mengikuti rapat koordinasi penyelenggaraan pemerintahan daerah oleh Kemendagri yang dilaksanakan secara daring, pada Senin (17/3) di Balaikota.
Rakor itu dirangkai dengan penandatanganan Nota Kesepahaman tentang sinergi tugas dan fungsi di bidang agraria/pertanahan, pemerintahan dalam negeri, kehutanan, transmigrasi dan informasi geospasial, serta pemeriksaan kesehatan gratis dan implementasi pembangunan 3 juta rumah.
“Koordinasi yang kita ikuti sesuai dengan visi dan misi Pemerintahan Sawahlunto Era Baru. Kita siap melaksanakan segala instruksi dari Kemendagri, untuk mendukung program Pemerintah pusat dan program dari Pemerintah Sawahlunto,” ujar Wali Kota Sawahlunto Riyanda Putra usai rapat (pin)