SIJUNJUNG, METRO–Sejumlah pelajar berprestasi dari keluarga kurang mampu di Kabupaten mengikuti seleksi calon siswa Sekolah Cendekia Baznas (SCB) tahun 2025. Pelaksanaan seleksi difasilitasi langsung oleh Baznas Sijunjung. Pelaksanaan tes akademik ini dipimpin langsung Kepala Pelaksana Baznas Sijunjung, Mery Mulyadi dan beranggotakan amil pelaksana, Han Aidi Akbar dan Sasa Putri dan didampingi oleh Pimpinan Baznas Waka II bidang Penyaluran Syahril Syahda.
Baznas Sijunjung menjelaskan, fasilitas yang diberikan kepada peserta untuk bisa bergabung di SCB tahun 2025 meliputi penyediaan tempat kegiatan, penyediaan laptop, jaringan internet ( WIFI ) pendampingan serta pemberian konsumsi.
Tes akademik bagi calon siswa SCB tahun 2025 ini dilaksanakan oleh panitia penerimaan siswa SCB Pusat di Bogor dilaksanakan secara online dan serentak secara Nasional
“Materi tes meliputi Pengetahuan Agama Islam (PAI) , Ilmu Pengetahuan Alam ( IPA) , Matematika ( MTK ) dan Bahasa Indonesia mulai pukul 08.00 WIB sampai pukul 11.00 WIB,” tutur Mery Mulyadi.
Dikatakan, seleksi calon siswa SCB ini akan berlangsung melalui Tes Akademik, Verifikasi Faktual, Psikotes dan wawancara yang dilaksanakan oleh Panitia Penerimaan calon siswa SCB Pusat dan bagi yang lulus seleksi akan masuk belajar di bulan Juni tahun 2025.
Komentar