SAWAHLUNTO, METRO–Riyanda Putra yang maju Pilkada Sawahlunto sebagai Kepala Daerah tahun 2024-2029 tawarkan solusi dan inovasi bagi kemajuan pembangunan Kota Sawahlunto, Sabtu (7/9) di Posko Kemenangan Riyanda Jeffri Santur seberang Pertashop. Riyanda sampaikan hal tersebut saat gelar silaturahmi bersama awak media se-Kota Sawahlunto.”Niat saya untuk ikut berkontestasi pada Pilkada 2024 ini adalah ingin memajukan kota dalam pembangunan infrastruktur, Sosial, UMKM, objek wisata dan lainnya” ungkap Riyanda didampingi Ketua Tim Pemenangan, Hasjonny dan Sekretaris Tim Nova Hendra.
Dia memaparkan, untuk program jangka pendek yaitu program Prioritas utama dalam 100 hari kerja, yang pertama sekali adalah perbaikan Gedung Pusat Kebudayaan (GPK) yang sudah dua tahun lebih belum ada perbaikan pasca musibah kebakaran yang melanda gedung tersebut.
“Untuk program jangka menengah, kami akan menggulirkan program untuk generasi muda yaitu menciptakan sebanyak-banyaknya entrepreneurship dari kalangan generasi muda baik yang tamat ataupun putus sekolah sehingga melahirkan para pengusaha tangguh Kota Sawahlunto, menciptakan lapangan pekerjaan dan branding objek wisata” kata dia.
Yang saat ini paling krusial ketersediaan air bersih pasokan air PDAM. Dimana bìbìrapa daerah atau kecamatan sangat kesulitan air bersih karena kurang maksimalnya pasokan air bersih dari PDAM akibat keterbatasan mesin pompanya rusak.
Kami sudah berkoordinasi dengan bapak Andre Rosiade, sebutnya dan meminta bantuan dari beliau untuk dapat memberikan bantuan mesin pompa yang berkualitas untuk mengatasi kendala pada mesin yang ada. Dan juga kami telah membantu masyarakat dengan menurunkan mobil Tanki air dan mengirimkannya kepada daerah-daerah yang membutuhkan.
Bagi Kota Layak Anak, kita akan lihat kedepannya tentang hal tersebut. Sebab disitu sisi memang memberikan kebaikan bagi anak-anak, namun syarat dari Kota Layak Anak ini adalah tidak bolehnya ada iklan rokok. Dimana iklan rokok ini adalah penunjang even-even besar yang pernah ada di kota Sawahlunto. Kedepannya kita akan menggunakan sistem zonasi dan waktu untuk meraih iklan-iklan rokok sebagai penunjang pemasukan bagi Kota Sawahlunto.
Sementara itu, Ketua Tim Pemenangan “Riyanda – Jeffry, Hasjoni menyampaiakan kepada para awak media yang hadir kota Sawahlunto membutuhkan sentuhan tangan Tokoh Muda berpotensi untuk mengabdi dan membawa perubahan bagi kota ini kedepannya.
“Hal tersebut tergambar dari berbagai program yang ditawarkan pasangan Riyanda-Jeffry yaitu pembangunan disegala bidang khususnya hal – hal yang bersentuhan langsung dengan kebutuhan vital masyarakat” jelas Hasjoni. (pin)