Hadir Bersama Warga saat Bencana, Benny Dwifa: Ini Hanya Spontanitas

SAMBANGI—Bupati Sijunjung Benny Dwifa dan Wabup Iraddatillah menyambangi warga terdampak bencana banjir di Kecamatan Kamang Baru.

SIJUNJUNG, METRO–Masyarakat yang ter­dam­pak banjir di Nagari Kamang dan longsor di Tanjung Gadang dikunjungi langsung Bupati Sijunjung Benny Dwifa dan Wabup Iraddatillah. Kedatangan secara sponta­nitas tersebut menunjukan kepedulian serta kebersamaan antara pemimpin dan masyarakat.

Kedatangan rombongan me­ninjau banjir yang merendam banyak rumah warga di Batang Kariang dan Timpeh, Nagari Kamang Kecamatan Kamang Baru, Senin pagi (18/4).

Bupati Benny Dwifa me­ngatakan, kunjungan itu untuk memastikan langsung kondisi masyarakat di lokasi bencana. “Kami bersama Pak Wabup hadir bersama masyarakat untuk melihat kondisi langsung di lapa­ngan. Kita juga membawa sejumlah OPD untuk bisa segera mengambil langkah untuk penanggulangan bencana yang terjadi,” ujar Benny Dwifa.

Kedatangan bupati se­tidaknya didampingi sejumlah OPD teknis, selain pena­nganan bencana, Benny juga meminta agar banjir yang hampir setiap tahunnya terjadi di Nagari Kamang bisa teratasi.

“Sebelumnya kami mohon maaf karena kehadiran kami saat ini belum membawa bantuan, tetapi kami ha­dir untuk melihat secara langsung kondisi warga yang terdampak bencana, dan InshaAllah secepatnya kami akan memberikan bantuan untuk warga yang terdam­pak,” ungkap Benny kepada masyarakat Kamang Baru.

Jajaran OPD yang ikut pada peninjauan tersebut diantaranya Kadis Sosial PPPA Yofritas, Plt Kadis PUPR Sarwo Edi, Plt Kadis Pangan dan Perikanan Arwilson, Sekretaris BPBD Andreas Zainaldi.

“Kita berharap persoalan banjir yang hampir setiap tahun terjadi di Nagari Kamang dan sekitarnya bisa teratasi. Melalui dinas terkait agar bisa merumuskannya, apa yang perlu kita lakukan supaya air tidak langi merendam rumah warga saat hujan lebat,” ujar Bupati Sijunjung.

Kepada Wali Nagari, Bupati meminta agar dilakukan pendataan terhadap seluruh warga yang terdampak bencana, serta kerugian materil yang ditimbulkan.  “Kalau data sudah ada, kita akan segera menyalurkan bantuan kepada warga terdampak. Karena kunjungan kali ini secara spontanitas, karena khawatir ada warga yang terdampak bencana sehingga kami langsung turun,” ucap Bupati Sijunjung. (ndo)

Exit mobile version