Youtuber “Anak Arang” Juara Film Pendek

SAWAHLUNTO, METRO
Kelompok Youtuber asal Sawahlunto yang mengusung nama Channel “Anak Arang”, berhasil merebut juara III pada ajang lomba film pendek HUT TNI ke 75 yang dilaksanakan beberapa waktu lalu, Kodim 0310/SSD. Selain diikuti peserta dari Kota Sawahlunto, lomba ini juga diikuti puluhan peserta dari Kabupaten Sijunjung dan Dharmasraya.

Keikutsertaan grup Anak Arang tersebut merupakan utusan atau perwakilan dari Koramil 01/Swl, yang mempercayakan penggarapan serta konsep film-nya pada kelompok Anak Arang yang dimotori Amin Pratikno.

Ditemui usai menerima tropy serta Piagam dan sejumlah uang pembinaan, Amin yang didampingi para pendukung Anak Arang, di antaranya Rollys Koto, Mukhtar WS, Jun Kumar, Dakoga, Afriyanti, Dhewi D’Khenzo dan Ochy mengatakan ungkapan terimakasihnya pada Jajaran Kodim 0310/SSD yang telah menyelenggarakan kegiatan ini, khususnya pada jajaran Koramil 01/Swl yang telah memberikan kesempatan untuk Anak Arang ikut berpartisipasi pada ajang ini.

“Alhamdulillah, ini merupakan sebuah prestasi besar bagi kami, dimana ini merupakan ajang pertama kalinya yang kami ikuti sejak berdirinya Grup Anak Arang, sekitar 2 bulan yang lalu,” ungkapnya.

Diakuinya, ia bersama seluruh personel Anak Arang masih dalam tahap belajar. Baik dari adegan atau acting, pengambilan gambar, penyuntingan maupun ediringnya. “Kami semua masih dalam tahap belajar mengenal dunia perfileman yang mulai dari Nol. Artinya, prestasi ini merupakan sebuah motivasi bagi kami, agar dapat belajar secara lebih serius lagi,” sebutnya.

Disinggung soal film hasil karyanya yang juga dikirim ke Mabes TNI AD untuk turut diperlombakan secara nasional, Amin mengaku tak terlalu yakin untuk dapat meraih juara. “Namun demikian, kita tetap menunggu hasil penilaian dari juri, sebagai bahan evaluasi ke depan,” pungkasnya.

Sementara itu, dalam sambutannya Dandim 0310/SSD, Letkol Inf. Endik Hendra Sandi, S.Sos., MI.Pol. memberikan apresiasi bagi seluruh peserta lomba film pendek ini, yang diikuti dari kalangan pelajar dan masyarakat umum.

Dikatakannya, Kodim 0310/SSD sengaja menggelar lomba Film Pendek dan Poster untuk memeriahkan HUT TNI ke 75, tahun 2020 ini. “Sekarang merupakan era ITE atau internet yang harus diikuti. Untuk itu, kita menggelar lomba ini, dan ke depan akan menjadi agenda rutin tahunan,” sebutnya. (cr2)

Exit mobile version