PAYAKUMBUH, METRO–Dalam rangka mempererat hubungan kerja antara pemerintah daerah dan BPJS Kesehatan, serta memastikan layanan kesehatan yang optimal bagi masyarakat kota Payakumbuh, dilakukan audiensi antara Wali Kota Payakumbuh dengan BPJS Kesehatan Cabang Payakumbuh di Kantor Wali Kota Payakumbuh, Selasa (11/3).
Audiensi ini bertujuan untuk membahas berbagai Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dan upaya dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan bagi warga kota Payakumbuh. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah Payakumbuh, Kepala Dinas Kesehatan Kota Payakumbuh dan Direktur RSUD dr. Adnaan WD.
Kepala BPJS Kesehatan Cabang Payakumbuh, Defiyanna Sayodase, dalam sambutannya menjelaskan bahwa audiensi ini sangat penting untuk memperkuat kerja sama antara BPJS Kesehatan dan Pemerintah Kota Payakumbuh. Menurutnya, BPJS Kesehatan berkomitmen untuk memastikan seluruh masyarakat dapat mengakses layanan kesehatan dengan mudah, cepat dan setara.
“BPJS Kesehatan berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh masyarakat, termasuk di kota Payakumbuh. Keberhasilan program JKN ini tidak hanya bergantung pada BPJS Kesehatan saja, tetapi juga peran aktif pemerintah daerah dan masyarakat itu sendiri dan dengan adanya sinergi ini, kami yakin kualitas pelayanan kesehatan bisa semakin baik,” ujar Defiyanna.
Dalam audiensi tersebut, Defiyanna mengatakan bahwa capaian Universal Health Coverage (UHC) kota Payakumbuh per 1 Agustus 2024 lalu, sudah mencapai 98,31%. Prestasi ini merupakan pencapaian signifikan dalam upaya pemerintah daerah untuk memastikan seluruh warganya mendapatkan akses layanan kesehatan yang berkualitas dan merata.
“Pada tahun 2024 lalu, kota Payakumbuh telah mencapai UHC sebesar 98,31% dan mendapatkan penghargaan UHC Award pada kategori utama dan capaian UHC tersebut terus meningkat hingga 98,94% per 1 Maret 2025. Dengan pencapaian UHC ini, maka pemerintah daerah bisa mendaftarkan warganya dan status kepesertaannya akan langsung aktif tanpa menunggu 14 hari lagi,” kata Defiyanna.
Komentar