“Saya berkomitmen untuk membangun generasi emas melalui olahraga berkuda, menjadikan Pordasi sebagai sarana transformasi bagi anak muda yang berkarakter dan berprestasi,” ujar Dodi.
Selain memajukan olahraga berkuda, Dodi juga menaruh perhatian pada sektor peternakan kuda. Ia berharap dalam masa kepemimpinannya, jumlah peternak kuda di Lima Puluh Kota semakin bertambah sehingga mampu menghasilkan kuda-kuda handal yang mampu bersaing di berbagai kompetisi.
Untuk mewujudkan visi tersebut, Pordasi Lima Puluh Kota katanya, berencana mengadakan program pembinaan bagi peternak kuda lokal. Program ini mencakup pelatihan teknis, pengenalan teknologi peternakan modern, serta kemitraan dengan para ahli di bidang peternakan kuda. Dengan langkah ini, diharapkan kualitas kuda yang dihasilkan semakin baik dan dapat memenuhi standar kompetisi nasional maupun internasional.
Turut hadir dalam pengukuhan Ketua DPRD Doni Ikhlas bersama unsur Forkopimda, sejumlah Kepala Perangkat Daerah, Ketua TP PKK Ny.Nevi Safaruddin, dan tamu undangan lainnya. (uus)
Komentar