PAYAKUMBUH, METRO–Pemerintah Kota (PEMKO) Payakumbuh mengalokasikan dana dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun 2025 mencapai Rp. 11 Milyar untuk mendukung Program Pemerintah Pusat atau Presiden Prabowo berupa Makan Bergizi Gratis (MBG) bagi peserta didik di daerah dengan 47 Kelurahan dan 5 Kecamatan itu.
Meski telah mengalokasikan dana mencapai Milyaran rupiah, namun hingga kini Pemerintah Kota Payakumbuh masih menunggu instruksi terkait pelaksanaan program itu, sebab di berbagai daerah di Indonesia Program yang digagas Presiden Prabowo Subianto-Gibran Raka Buming Raka saat kampanye Pilpres itu telah dimulai secara resmi.
Di Sumatera Barat, Program MBG telah dilaksanakan di Kota Pariaman. Sementara di Kota Payakumbuh masih menunggu petunjuk Tekhnis dari Pemerintah Pusat. “Kita (Payakumbuh) untuk anggaran di APBD sudah kita masukkan 7,75 persen dari PAD, yakni sekitar 11 Milyar pada tahun 2024 ini,” sebut Sekretaris Daerah Kota Payakumbuh, Rida Ananda, akhir pekan kemarin.
Lebih jauh mantan Pj. Walikota Payakumbuh itu menyebutkan bahwa, dari segi anggaran Pemerintah Kota Payakumbuh siap untuk melaksanakan program Pemerintah Pusat itu, namun hingga saat ini masih petunjuk tekhnis dari Pemerintah Pusat yang nantinya disesuaikan di daerah.
“Untuk pelaksanaan Makan Bergizi Gratis (MBG) kita siap, kita tunggu petunjuk tekhnis dan akan kita sesuaikan. Kita menunggu dari Pemerintah Pusat,” tutupnya.
Senada dengan Sekda Kota Payakumbuh, Kepala Dinas Pendidikan Kota Payakumbuh, Dasril juga menyebutkan kesiapan pihaknya mendukung program Pemerintah Pusat itu. Saat ini di Kota Payakumbuh terdapat ribuan peserta didik, pihaknya juga telah menyiapkan data.
Komentar