Ketua Fraksi Nasdem DPRD Limapuluh Kota, Dukung Peningkatan Kapasitas Wartawan

SAMPAIKAN PENDAPAT AKHIR— Ketua Fraksi Nasdem di DPRD Kabupaten Lima Puluh Kota Benni Okva Della, saat menyampaikan pada paripurna pendapat akhir fraksi terkait APBD P-2024.

LIMAPULUH KOTA, METRO–Dukungan terhadap peningkatan kapasitas wartawan yang ada di Kabupaten Limapuluh Kota melalui studi komparatif ke berbagai tempat atau perusahaan media pada tahun 2024 ini tidak hanya mendapatkan dukungan dari Wakil Ketua DPRD Kabupaten Limapuluh Kota, Alia Efendi. Terbaru, dukungan disampaikan Ketua Fraksi Nasdem, Benni Okva Della.

Hal itu disampaikan Benni dalam Pembacaan Pen­da­pat Akhir Fraksi NasDem DPRD 50 Kota terkait APBD-P­ tahun 2004 di Gedung DPRD Kabupaten Limapuluh Kota di Kawasan Bukik Limau Kecamatan Harau, Senin (30/9)

“Mengingat peran  penting Pers sebagai Pilar keempat Demokrasi, dan punya posisi krusial dalam menjaga kondusifitas daerah, ma­ka disamping Pilkada serentak ini yang tahapannya memasuki masa Kampanye, maka untuk Fraksi Partai Nasdem meminta Pemerintah Daerah mengalokasikan anggaran untuk peningkatan Kompetensi wartawan di Kabupaten Li­ma­puluh Kota sebesar Rp. 250 juta,” ucap Benni.

Mantan wartawan di se­jumlah surat kabar besar di Kota Padang itu juga menambahkan, alokasikan ang­garan untuk peningkatan ­kompetensi wartawan di Kabupaten Limapuluh Kota sebesar Rp250 juta ditempatkan di Dinas Kominfo. “Anggaran sebesar Rp250 juta ditempatkan di Dinas Kominfo. Hal tersebut tidak terlepas dari posisi wartawan sebagai pengawal Demokrasi Pemerintah Da­erah dalam pembangunan,” tutupnya.

Sebelumnya, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Lima­puluh Kota, Alia Efendi mengatakan bahwa Studi komparatif itu bisa dianggarkan melalui anggaran Perubahan di tahun 2024 di Dinas Kominfo Kabupaten Limapuluh Kota yang juga merupakan Dinas atau OPD yang membidangi kerjasama dengan Media/warta­wan.

Jika nantinya tidak bisa melalui anggaran yang ada Dinas Kominfo, Alia menyebutkan akan mengupayakan masuk dalam/melalui Pokok Pikiran (POKIR) anggota DPRD.

“Tentu kita sangat mendukung upaya kawan-kawan media/wartawan di Kabupaten Limapuluh Kota untuk meningkatkan kapasitas diri melalui studi komparatif ke berbagai tempat atau perusahaan media,” ucap Alia Efendi, Selasa (24/9).

Anggota DPRD Kabupaten Limapuluh Kota dua periode itu menambahkan, keinginan wartawan untuk meningkatkan kapasitas diri itu juga akan disampaikan kepada anggota DPRD lainnya, sehingga nantinya bisa disetujui. “Kita tentu setuju jika nanti memang ada anggaran, termasuk melalui POKIR anggota DPRD,” tam­bahnya.

Adanya dukungan dari DPRD Kabupaten Limapuluh Kota, khususnya Fraksi Partai Nasdem untuk peningkatan kapasitas wartawan, diapresiasi Aria Agus­man. Menurut Wartawan Muda itu, hal itu sangat diapresiasi. “Kita apresiasi upaya dukungan peningkatan kapasitas wartawan yang diberikan Fraksi Nasdem, semoga hal ini segera terwujud. Tentunya sesuai dukungan dari Bupati Limapuluh Kota Safaruddin sebelumnya,” ujarnya. (uus)

Exit mobile version