Pemko Gelar Upacara Bela Negara
BUKITTINGGI, METRO – Pemerintah Kota Bukittinggi gelar upacara peringatan Hari Bela Negara dan hari Korpri tahun 2018, di halaman Balaikota Bukittinggi, Rabu (19/12). Upacara dipimpin langsung Wakil Walikota Bukittinggi diikuti unsur Forkopimda, ribuan ASN, pelajar dan anggota TNI Polri.
Wakil Walikota Bukittinggo Irwandi membacakan amanat Menko Polhukam Wiranto menyebutkan, penetapan peristiwa Hari Bela Negara, merupakan penegasan bahwa bela negara sejak dulu telah memiliki konteks sangat luas. Bela negara, wadah peran dan kontribusi segeap komponen masyarakat, dunia usaha, dunia pendidikan, media, hingga tokoh pemuda, tokoh agama dan seluruh elemen masyarakat.
“Pada hari ini, 70 tahun lalu MR Sjafruddin Prawiranegara, Mentri Kemakmuran RI, mendeklarasikan Pemerintah Darurat Republik Indonesia (PDRI) atas inisiatifnya melampaui panggilan tugas yang menjadi tanggung jawab beliau, sehingga Indonesia masih tetap berdiri kokoh hingga merdeka saat ini,” jelasnya.
Seluruh masyarakat juga dihimbau untuk dapat mempertahankan makna pembangunan berkelanjutan baik dalam konteks sosial maupun alamiah. “Dalam konteks sosial, kemampuan generasi milenial mangantisipasi kecepatan perubahan dunia, maka generasi ke depan tidak boleh terlepas dari pondasi budaya. Dalam konteks alamiah, penghargaan bangsa kita terhadap kelestarian lingkungan adalah wujud bela negara yang sangat penting,” uajr Irwandi.
Sementara itu, dalam HUT Korpri ke 47, Wawako juga membacakan amanat Preside RI, Joko Widodo, selaku penasihat nasional Korpri. Presiden menyampaikan, Korpri wajib melayani, bekerja dan menyatukan bangsa. Selama 47 tahun, Korpri serta seluruh jajaran, telah memberikan kontribusi besar terhadap masyarakat, bangsa dan negara.
“ASN menjadi garda depan, dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dan mejadi motor penting dalam pembangunan nasional. ASN juga ikut serta menjadi teladan masyarakat dalam mengedepankan budi pekerti, etika dan profesionalisme,” ujar Wawako membacakan pidato Presiden. (cr8)