BUKITTINGGI, METRO–Dalam upaya menekan lonjakan harga bahan pokok menjelang Idul Fitri, Pemerintah Kota Bukittinggi melalui Dinas Pertanian dan Pangan (Dispertan) bekerja sama dengan Bulog menggelar Gerakan Pangan Murah.
Kegiatan ini berlangsung selama dua hari, yakni 18 dan 19 Maret 2025, dengan salah satu lokasi pelaksanaannya di halaman RRI Bukittinggi, Rabu (19/3).
Kepala Dinas Pertanian dan Pangan, Hendry, menyampaikan bahwa gerakan ini merupakan langkah konkret pemerintah dalam mengendalikan harga pasar, mengingat permintaan bahan pokok biasanya meningkat menjelang libur Lebaran.
“Setiap menjelang Idul Fitri, kebutuhan masyarakat melonjak, yang berdampak pada kenaikan harga di pasaran. Untuk itu, kami hadir dengan Gerakan Pangan Murah agar masyarakat bisa mendapatkan bahan pokok dengan harga lebih terjangkau,” ujar Hendry.
Komentar