Rifki Amran mengatakan di bulan yang suci ini kami menyalurkan bantuan ini sebagai salah satu bentuk kepedulian perusahaan terhadap masyarakat di lingkungan sekitar perusahaan kami.
“Pada kunjungan ini Hayati Bukittinggi juga menyerahkan takjil serta makanan berbuka bagi anak-anak dan lansia. Selain itu kami juga menyerahkan bantuan uang tunai untuk kebutuhan operasional Panti Asuhan,”ujar Rifki Amran.
Kegiatan kunjungan ke Panti asuhan dan penyerahan bantuan ini adalah agenda tahunan yang dilakukan oleh Main Dealer Honda Hayati bersama dengan jaringan setiap bulan Ramadhan serta salah satu bentuk perhatian dan tanggung jawab perusahaan kepada anak yatim dan lingkungan sekitar perusahaan. (rom)
Komentar