Untuk perkembangan realisasi pendapatan, pada perubahan APBD 2024 pendapatan daerah ditargetkan Rp1,6 triliun lebih dan terealisasi Rp1,5 triliun lebih atau 93,43 persen.
“Capaian realisasi 2024 dari segi persentase terhadap anggaran mengalami peningkatan Rp0,12 persen, jika dibandingkan realisasi 2023,” sebut Benni Warlis.
Selanjutnya PAD, pada APBD awal 2024 penerimaan PAD ditargetkan Rp219 miliar lebih, diperubahan APBD 2024 tidak terdapat perubahan. “Ralisasi PAD 2024 mengalami peningkatan 8,01 persen, jika dibandingkan 2023,” katanya.
Terkait pendapatan transfer mengalami kenaikan Rp32,5 miliar lebih pada perubahan APBD, dari Rp1,3 triliun lebih menjadi Rp1,4 triliun lebih. Kemudian lain-lain pendapatan daerah yang sah, untuk 2024 target Rp750 juta dan terealisasi Rp738 juta. (pry)
Komentar