BUKITTINGGI, METRO–Wali Kota Bukittinggi, Ramlan Nurmatias, resmi membuka rapat kerja Pra Musyawarah Komisariat Wilayah (Muskomwil) I Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) Tahun 2025. Kegiatan tersebut digelar di Balairuang Rumah Dinas Wali Kota Bukittinggi pada Rabu (12/3).
Dalam sambutannya, Wali Kota Ramlan menyampaikan apresiasi yang tinggi atas kepercayaan yang diberikan kepada Kota Bukittinggi untuk menjadi tuan rumah pelaksanaan Pra Muskomwil I APEKSI 2025.
Ia juga menegaskan bahwa Bukittinggi siap mendukung penuh jalannya Muskomwil I yang akan diselenggarakan pada 28 April hingga 1 Mei 2025, dengan diikuti oleh 24 kepala daerah dari berbagai kota di Indonesia.
“Kami sangat bangga dan siap menjadi tuan rumah Muskomwil I APEKSI 2025. Pertemuan ini akan menjadi kesempatan yang baik untuk membahas berbagai kerjasama antar daerah, serta menyusun berbagai program yang berguna bagi kemajuan masing-masing daerah. Kami berharap ini menjadi masukan yang positif bagi Bukittinggi dan kota-kota lainnya,” ujar Ramlan dengan penuh semangat.
Komentar