AGAM, METRO–Pemerintah Kabupaten Agam menggelar Sosialisasi Penyusunan Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah (DIKPLHD) Tahun 2025, sebagai langkah strategis dalam menjaga keberlanjutan lingkungan hidup.
Acara yang berlangsung pada Kamis (6/2) di Aula Dinas Kesehatan Agam ini dibuka oleh Plt. Asisten II Perekonomian dan Pembangunan, Hamdi, ST, M.Eng, yang mewakili Bupati Agam.
Dalam sambutannya, Hamdi menekankan pentingnya DIKPLHD sebagai alat evaluasi dan perencanaan kebijakan lingkungan yang lebih efektif dan berkelanjutan.
“Dokumen ini sangat penting untuk memastikan bahwa pengelolaan lingkungan hidup di Kabupaten Agam dilakukan secara efektif, efisien, dan berkelanjutan,” ujar Hamdi.
Lebih lanjut, Hamdi menjelaskan bahwa penyusunan DIKPLHD bertujuan untuk mengumpulkan data serta informasi yang akan menjadi dasar dalam merumuskan kebijakan pengelolaan lingkungan hidup di Kabupaten Agam.
Komentar