AGAM, METRO–Pemerintah Kabupaten Agam terus mendorong nagari atau desa adat untuk mengembangkan potensi wisata di daerahnya guna menumbuhkan desa wisata yang dapat meningkatkan kunjungan wisatawan.
“Setiap nagari memiliki potensi wisata yang bisa dikembangkan,” ujar Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Agam, Dedi Asmar.
Pemkab Agam menggandeng nagari, pelaku usaha, perantau, dan masyarakat dalam upaya pengembangan wisata, termasuk pembersihan akses ke objek wisata, penyelenggaraan atraksi wisata, serta promosi yang lebih masif.
“Rata-rata setiap objek wisata memiliki atraksi yang menarik, dan kami akan mengintensifkannya agar semakin menarik bagi wisatawan,” tambahnya.
Upaya ini telah membuahkan hasil dengan peningkatan jumlah kunjungan wisatawan. Pada tahun 2024, sebanyak 913.330 wisatawan tercatat berkunjung ke Agam, meningkat dari 878.674 orang pada tahun 2023.
Komentar